Indonesia Raih Juara Umum ASEAN Paragames

Loading...

Suarasiber- Perhelatan ASEAN Paragames XI 2022 resmi ditutup pada hari Sabtu, (06/08/2022) di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Gelaran pesta olahraga penyandang disabilitas tersebut diikuti oleh 11 negara, yaitu Malaysia, Vietnam, Singapura, Kamboja, Laos, Myanmar, Timor Leste, Brunei Darussalam, Thailand, Filipina dan Indonesia yang menjadi tuan rumah.

Indonesia sebagai tuan rumah sukses menyabet gelar juara umum dengan perolehan medali emas 175, 144 medali perak dan 106 medali perunggu dengan total perolehan 425 medali.

Disusul Thailand dengan 117 medali emas, 113 medali perak dan 88 medali perunggu dengan total perolehan 318 medali dan Vietnam di peringkat ketiga dengan perolehan 65 medali emas, 62 medali perak dan 55 medali perunggu dengan total perolehan 182 medali.

Acara penutupan tersebut di hadiri oleh Presiden Joko Widodo dan Iriana Joko Widodo, Menpora Zainudin Amali, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Presiden APSF Osoth Bhavilai, Ketua Pelaksana
Indonesian ASEAN Paragames Organizing Committee (INASPOC) Gibran Rakabuming Raka.

Juga Ketua Komite Nasional Paralimpiade Indonesia Senny Marbun, Ketum Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari, Chef de Mission Kontingen Indonesia ASEAN Paragames 2022 Andi Herman dan duta besar negara ASEAN.

Dilansir dari laman Instagram Presiden Joko Widodo @jokowi, Presiden berterima kasih kepada seluruh delegasi dari semua negara terutama para atlet yang sudah menunjukkan sportivitas dan persaudaraannya selama perhelatan berlangsung.

“Target awal medali emas sudah terpenuhi, bahkan melampaui. Dari yang awalnya 104 medali emas kini melesat jauh menjadi 175 medali emas,” ujar Menpora Zainudin Amali, dikutip dari CNBC Indonesia.
Dalam akhir sambutannya, Presiden Jokowi mengucapkan sampai jumpa dan mengajak untuk menyukseskan ASEAN Paragames XII di Kamboja tahun depan. (eko)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...