Tips Melatih Kognitif Lansia di Era Adaptasi Kebiasaan Baru

Loading...

Suarasiberdotcom – Pandemi Covid-19 menuntut kita untuk beradaptasi kebiasaan baru, tidak terkecuali para lanjut usia.

Di masa pandemi, alangkah sangat baik jiga bita tetap melatih fungsi kognitif lansia agar tetap sehat dan bahagia.

Nah, bagi kalian yang memiliki orang tua di rumah yang masuk kategori lanjut usia, bisa membaca tulisan di bawah ini.

Dikutip dari Instagram Kementerian Sosial RI, Kamis (3/12/2020) berikut ini adalah tips melatih kognitif lansia:

Melatih Kognitif Lansia

Terapi Buku Harian (Diary)

Misalnya menuliskan aktivitas sehari-hari ke dalam buku harian. Hal ini dapat melatih daya ingat serta mengisi waktu luang lansia.

Terapi Pohon Keluarga

Misalnya dengan merangkai silsilah keluarga minimal 3 generasi. Selain merangsang fungsi kognitif juga dapat mempercepat hubungan kekeluargaan.

Terapi Teka-Teki Silang

Selain meningkatkan wawasan, juga melatih kecerdasan emosional, meningkatkan daya ingat serta perbendaharaan kata.

Terapi Mencocokkan Kartu

Latihan mencocokkan kartu (mathcing card). Latihan ini akan menstimulus indra penglihatan serta melatih daya ingat.

Terapi Membuat Kartu Ucapan

Melatih motorik halus serta meningkatkan kerja otak dalam proses berpikir untuk mengolah kalimat dan bahasa.

Terapi Senam Otak (Brain Gym)

Latihan gerak sederhana yang dapat diikuti melalui pemandu atau menonton dari video latihan daring.

Demikian tadi uraiannya, semoga bermanfaat bagi Anda. (mat)

Loading...