Maju di Pilkada Bintan, AWe Gandeng Lembaga Survei Indikator

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Bupati Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), Alias Wello memastikan keseriusannya untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Kabupaten Bintan 2020.

Hal itu diungkapkan Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Provinsi Kepri itu, usai melakukan konferensi pers di Restoran Surya Indah, Sei Jang, Tanjungpinang, Kamis (16/1/2020).

“Saya tak pernah bekerja main-main. Semua aspek sudah diperhitungkan dengan matang. Termasuk potensi keterpilihan berdasarkan hasil survei lapangan oleh lembaga survey kredibel,” katanya.

Alias Wello yang dikenal sukses memimpin Kabupaten Lingga, menggandeng lembaga survey ternama Indikator Politik Indonesia. Untuk mengukur popularitas dan elektabilitasnya di Pilkada Kabupaten Bintan.

“Ya, betul. Kita ada kontrak kerja sama dengan lembaga survei Indikator Politik Indonesia pimpinan Pak Burhanuddin Muhtadi untuk melakukan survei opini publik di Kabupaten Bintan,” bebernya.

Namun, AWe sapaan akrab Sekretaris Jenderal Koalisi Pemerintah Kabupaten Penghasil Kelapa (Kopek) Indonesia ini, enggan membeberkan hasil survei popularitas dan elektabilitasnya. Begitu juga dengan calon wakil bupati yang akan mendampinginya.

“Itu rahasia. Tunggu aja waktunya. Nanti kita publish ke media, sekaligus mengumumkan siapa calon wakil bupati yang akan mendampingi saya di Pilkada Bintan 2020,” jawabnya. (mat)

Loading...