Jadwal Final SEA Games Indonesia vs Vietnam Malam Ini Pukul 19.00

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Indonesia akan menghadapi final sepakbola SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Selasa (10/12/2019) pukul 19.00. Laga panas diprediksi akan terjadi di final ini.

Ambisi, dan motivasi Garuda Muda, dan Vietnam jadi pemicu panasnya laga nanti malam. Apalagi, Di babak penyisihan, Vietnam mengalahkan Timnas Indonesia U-22 dengan skor tipis 2 – 1.

Saat itu, para pemain muda Vietnam menampilkan keuletan luar biasa. Dan, didukung fisik yang sangat prima.

Garuda Muda yang dilatih Indra Sjafri tertekad kuat membalas kekalahan itu. Sekaligus memetik medali emas.

Indonesia mendapat emas sepakbola terakhir di tahun 1991. Sedangkan Vietnam, yang kini dilatih Park Hang-seo belum pernah meraih medali emas.

PSSI melalui akun Twitter resminya @PSSI, Selasa (10/12/2019), terus memotivasi semangat.

“Tersisa satu langkah untuk memetik harapan dari setiap doa yang kita lambungkan.

Tuntaskan, Garuda!”

Cuitan itu dibalas dengan harapan oleh akun Twitter @Ijo2Pria, “Semoga puasa gelar yg telah bertahan selama 28th ini bisa dihentikan ditempat yg sama malam ini.”

Indonesia diprediksi akan menurunkan pemain seperti saat mengalahkan Myanmar di babak semifinal. Pelatih Indra Sjafri belum bersedia menyebutkan nama pemain yang akan diturunkan.

Namun, nama-nama seperti Evan Dimas, dan Egy Maulana Vikri serta Osvaldo Haay diprediksi akan jadi andalan Indra Sjafri.

Untuk posisi Nadeo Argawinata, kiper yang membuat blunder fatal saat melawan Myanmar, belum bisa dipresiksi. Apakah akan tetap diturunkan atau tidak.

Secara teknik kedua kesebelasan relatif berimbang. Sedangkan fisik Vietnam sedikit lebih unggul. Kemampuan pelatih meramu taktik akan jadi penentu hasil akhir. Selain blunder kiper dari kedua kesebelasan. (mat)

Loading...