Aktifkan ‘Dark Mode’ Gmail dengan Cara Ini

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Mode gelap sebenarnya bukan hal yang baru-baru amat. Jauh sebelumnya, Instagram, Facebook hingga WhatsApp sudah melakukannya. Sejumlah portal nasional pun melakukan hal sama.

Kini, Gmail pun membenamkan fitur dark mode ini. Gmail sudah meluncurkan mode gelap ini beberapa bulan silam. Tepatnya pada September beriringan dengan iOS 13 dan Android 10.

Saat ini mode tersebut telah bisa diakses oleh seluruh pengguna. Pengguna bisa menggunakan fitur ini selama telah memiliki sistem operasi terbaru dan Gmail versi terbaru.

Kabar ini juga sudah dikabarkan lewat Twitter @gmail seperto ini:

Oh, ya, mode ini bisa diterapkan bagi pengguna Android atau IOS. Bagi yang belum bisa mengaktifkannya bisa mengikuti petunjuk sebagai berikut:

Pengguna Android:

  1. Pastikan Anda menggunakan Gmail versi terbaru.
  2. Pastikan ponsel sudah diperbarui menggunakan Android 13.
  3. Aktifkan mode gelap di Android 13, maka Gmail akan otomatis berubah dengan latar gelap.
  4. Untuk mengaktifkan secara manual, ketuk simbol tiga garis bertumpuk di pojok kiri atas.

Selanjutnya pilih pengaturan, klik pengaturan umum, nanti muncul pilihan dan carilah gelap. Selesai.

Sementara bagi pengguna iOS caranya seperti berikut:

  1. Pastikan ponsel sudah mengguankan iOS 13.
  2. Aktifkan mode gelap di iOS 13, maka aplikasi Gmail akan berubah otomatis berlatar gelap.
  3. Untuk mengubah secara manual, ketuk simbol tiga garis bertumpuk di pojok kiri atas. Lalu pilih pengaturan, ketuk tema dan pilihlah mode gelap.

Nah ini yang harus diingat. Jika smartphone Anda sudah iOS 13 atau Android 10, maka Gmail Anda akan secara otomatis menyesuaikan dengan pengaturan yang saat itu sedang digunakan. (man)

Loading...