Jasad Duma Dikebumikan Bersama Pakaiannya

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Duma, nelayan Desa Banjar Serasan, Pontianak Timur ditemukan petani di Pantai Pasir Merah, Tambelan, Bintan, Kepri pada 30 Mei 2019. Saat ditemukan kondisi jasadnya sudah tak utuh lagi.

Ia dikebumikan di Pantai Pasir Merah dalam kondisi tubuh mulai dari pinggang sampai ke kepala sudah menjadi tengkorak. Sedang bagian pinggang ke bawah masih utuh. Hal ini karena bagian tersebut tertutup celana panjang.

Petani yang menemukannya pun mengebumikan jasad Duma bersama pakaian yang masih melekat di tubuhnya.

Penggalian kuburan Duma dilaksanakan 13 Juni 2019 pukul 09.30 WIB. Penggalian ini disaksikan Kapolsek Tambelan Ipda Missyamsu Alson dan dua anggotanya, Danramil Tambelan Kapten Thomson Rajagukguk, Camat Tambelan diwakili Sekcam Suhardi didampingi seorang anggota Satpol PP dan istri Duma yang datang dari Pontianak Timur.

Berdasarkan keterangan Kapolsek Tambelan Ipda M Alson dari istri Duma, korban pada 10 Mei berangkat memancing ikan ke laut bersama empat rekannya. Saat pompong yang mereka tumpangi di Pulau Datuk, tiba-tiba tersambar petir.

Empat rekan Duma terlempar ke laut karena pompong pecah berantakan. Mereka dapat diselamatkan oleh nelayan lain yang sedang melaut tak jauh dari lokasi tersebut.

Namun Duma sendiri tak berhasil ditemukan. Pencarian yang dilakukan SAR setempat hingga beberapa hari pun tak membuahkan hasil. Pencarian pun akhirnya dihentikan dan Duma dinyatakan hilang. (mat)

Loading...