Mau Sukses? Buang Gengsi Saat Pasarkan Produk, Nasihat Bu Rahma

Loading...

Suarasiber.com – Menjadi pengusaha yang sukses harus memiliki inovasi, semangat kerja keras, dan tidak gengsi dalam memasarkan produknya.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Tanjungpinang, Hj Rahma SIP saat membuka kegiatan Manajemen Pemasaran dan Peningkatan Kualitas Produk Usaha, yang disejalankan dengan kegiatan kompetensi bagi pengurus koperasi di Hotel Plaza Tanjungpinang, Rabu (31/8/2022).

Tidak alasan lagi, lanjut Rahma, para pelaku usaha harus bangkit dan disertai peningkatan kualitas produk yang dijual.

Pandemi sudah menyebabkan perekonomian lesu, saat ini adalah momen tepat untuk memajukan usaha kembali dengan prinsip manajemen.

Yaitu perencanaan yang terstruktur untuk mengetahui pasar dan lingkungan pemasarannya.
“Selain itu peningkatan kualitas produk juga harus diperhatikan untuk bersaing di pasaran,” ucapnya.

Kagiatan ini merupakan usaha Pemerintah Kota Tanjungpinang untuk mendukung dalam mengembangkan usaha mikro. Sehingga bukan hanya soal produk diterima konsumen, melainkan memberikan kepuasan.

Selain pemasaran, yang tak kalah penting juga pelatihan kompetensi bagi pengurus koperasi untuk mengelola koperasi secara profesional dan akuntabel untuk menghasilkan pelaporan keuangan yang baik.

Rahma berharap dengan diselenggarakannya kegiatan pelatihan ini dapat bermanfaat bagi peserta dari usaha mikro dan pengurus koperasi di Kota Tanjungpinang.

Para peserta diedukasi oleh narasumber dari Lembaga Cendikia, Giarso dan Motivator dari Jakarta, Samsul Bahri.

Turut hadir Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang, H. Hamalis; perwakilan BPN Kota Tanjungpinang; BPJS Tenaga Kerja; BRI Lancang Kuning; Pegadaian dan para pelaku UKM serta Anggota Koperasi se-Kota Tanjungpinang. (zainal)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...