Uni Emirat Arab Sepakati Bentuk IKN Fund

Loading...

Suarasiber.com – Lawatan Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta sejumlah pejabat ke luar negeri baru-baru ini tak hanya soal perdamaian Rusia – Ukraina.

Selain menemui pemimpin kedua negara yang tengah berseteru tadi, Presiden Jokowi juga ke Abu Dhabi.

Usai lawatan ini Uni Emirat Arab semakin memantapkan keinginannya menanamkan modalnya di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Bahkan UEA sepakat membentuk pendanaan pembangunan IKN melalui Sovereign Wealth Fund (SWF)Indonesia, Indinesia Investment Authority (INA).

Hal ini disampaikan Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi saat konferensi pers virtual, Jumat (1/7/2022).

Di Abu Dhabi, Presiden Jokowi dan Putra Mahkota Mohammed bin Zayed Al Nahyan membicarakan kerja sama investasi pembangunan IKN Nusantara.

Menurut Retno, soal itulah yang terus dibahas di Abu Dhabi.

INA sendiri sedang memproses realisasi investasi di banyak sektor dengan memanfaatkan komitmen UEA yang sudah disiapkan sebelumnya senilai 10 miliar Dolar AS.

Sebelumnya, Presiden Jokowi dan Mohammed Bin Zayed Al Nahyan pernah bertemu di Istana Al-Shatie, awal November 2021 lalu.

Saat itu, melansir setkab.go.id, Presiden mengemukakan jika ibu kota negara di Jakarta bakal dipindahkan ke Kalimantan.

Menurut Retno, Presiden menginginkan nanti pertemuan lanjutan secara intensif serta nantinya pembicaraan sudah mengarah yang bersifat teknis. (zainal)

Editor Yusfreyendi

Loading...