Hasil F1 GP Emilia Romagna 2022: Max Verstappen Berkibar di Kandang Ferrari

Loading...

Suarasiber.com – Max Verstappen pebalap tim Red Bull Racing berkibar dan meraih podium juara pada balapan di kandang Ferrari, Sirkuit Imola di GP Emilia Romagna, Minggu (24/4/2022).

Sukses Verstappen diikuti rekan setimnya, Sergio Perez yang finish kedua. Podium ketiga diraih Lando Norris pebalap McLaren.

Sedangkan jagoan Ferrari yang juga pemuncak klasemen, Charles Leclerc finish di posisi keenam. Sementara pebalap Ferrari lainnya, Carlos Sainz Jr gagal finish.

Hasil yang mengecewakan bagi Ferrari yang berharap pebalapnya berjaya di kandang. Apalagi, Leclerc selalu naik podium di tiga seri balapan F1 sebelumnya.

Meski gagal podium, namun Leclerc masih memimpin klasemen sementara dengan 86 poin.

Sementara Max Verstappen ada di posisi kedua dengan 59 poin dan Sergio Perez di posisi tiga dengan 54 poin.

Pada balapan di Sirkuit Imola, Lewis Hamilton hanya bisa finish di posisi ke-13. Hamilton bahkan di-overlap di putaran ke-41 oleh Verstappen karena sudah tertinggal 1 lap.

Pada klasemen pebalap Hamilton berada di posisi 7 dengan 28 poin. Hasil 10 besar F1 GP Emilia Romagna:

1. Max Verstappen, Red Bull Racing
2. Sergio Perez, Red Bull Racing
3. Lando Norris, McLaren
4. George Russell, Mercedes
5. Valtteri Bottas, Alfa Romeo
6. Charles Leclerc, Ferrari
7. Yuki Tsunoda, AlphaTauri
8. Sebastian Vettel, Aston Martin
9. Kevin Magnussen, Haas F1 Team
10. Lance Stroll, Aston Martin. (machfut)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...