Ronaldo Bikin Rekor Puasa Gol, Man United Samai Catatan Tahun 1998

Loading...

Suarasiber.com – Cristiano Ronaldo alias CR7 gagal mencetak gol lagi di Liga Inggris, saat Man United menjamu Southampton, Sabtu (12/2/2022). Laga itu berakhir dengan skor 1-1.

Gol Man United dicetak Sancho di menit 21. Dan dibalas Southampton di menit 47 melalui kaki Che Adams.

Ronaldo sempat mencetak gol di menit 72 tapi dianulir wasit. Akibatnya, Ronaldo yang sudah puasa gol di lima laga Man United pun meradang.

Namun wasit bergeming dan puasa gol Ronaldo pun berlanjut di enam laga beruntun MUFC. Rekor terpanjang puasa gol CR7 sejak tahun 2010.

Tak hanya Ronaldo, laga melawan Southampton membuat Man United menyamai rekor yang dibuatnya tahun 1998.

Rekornya adalah gagal menang di dua laga beruntun meski sudah unggul lebih dulu di babak I dicatat OptaJoe melalui akun Twitter-nya.

“1998 – For only the second time in their Premier League history, Manchester United have failed to win back-to-back matches despite being ahead at half-time in both, having last done so in December 1998. Slipped.” https://t.co/z9mwt6PWuP. (eko)

Editor Yusfreyendi

Loading...