Plt Kadisdik Kepri Darson Minta Milenial Kepri Berjiwa Entrepreneur Kreatif

Loading...

Suarasiber.com – Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Darson menyebutkan pentingnya kaum milenial di tengah perkembangan ekonomi kreatif.

Saat mewakili Gubernur Kepri Ansar Ahmad di wisuda mahasiswa STAI Natuna, Kamis (13/1/2022), mantan Kepala SMAN 4 Tanjungpinang ini bicara tentang spirit entrepreneur atau kewirausahaan.

Bicara tentang spirit entrepreneur berbasis tamadun Melayu di kalangan milenial, Darson perkembangan ekonomi kreatif tidak terlepas dari generasi muda sebagai gudang kreativitas.

“Generasi muda adalah sumber daya produktif. Dengan kekayaan idenya yang kreatif, terciptalah usaha-usaha yang mengagumkan,” ungkap Darson.

Kaum milenial yang cerdas membaca peluang membantu pemerintah dalam mengurangi tingkat pengangguran pada angkatan kerja produktif. Ia mendorong perlunya generasi muda di Kepri memiliki jiwa entrepreneur.

Memiliki jiwa entrepreneur, kata dia, berarti mendorong adanya mental yang mandiri, kreatif, inovatif, bertanggung jawab, disiplin dan tidak mudah menyerah.

“Seperti layaknya seorang wirausahawan ketika memulai usaha dari bawah,” jelasnya.

Kewirausahaan juga bertambah maju di tangan kaum milenial karena mereka menguasai teknologi. Mereka bisa mengikuti kemauan pasar, diantaranya dengan mengedepankan digital.

“Itu nilai tambah di pasar berkat pengembangan teknologi, penemuan pengetahuan ilmiah, perbaikan produk barang dan jasa yang ada,” kata Darson.

Kepada wisudawan angkatan ke-14 STAI Natuna, Darson mengharapkan muncul kader-kader entrepreneur yang andal di Kepri. (zainal)

Editor Yusfreyendi

Loading...