Capaian Vaksin Provinsi Kepri Tertinggi di Luar Jawa Bali

Loading...

Suarasiber.com – Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad, mengatakan Kepri menjadi provinsi dengan capaian vaksinasi tertinggi di luar Jawa Bali.

“Dengan berbagai kompleksitas yang ada di Kepri, hasil ini tidak akan tercapai tanpa inisatif dari berbagai stakeholder yang bahu membahu mengejar target vaksinasi,” kata Ansar, Sabtu (13/11/2021).

Capaian vaksinasi di Kepri yang sedemikian pesat menurut Ansar, merupakan hasil kerjasama dan kolaborasi antara berbagai instansi/organisasi di Kepulauan Riau.

Capaian vaksinasi di Kepulauan Riau sampai 10/11/2021, untuk suntikan dosis sekitar 91,66 persen atau sekitar 1.449.115 orang.

Sementara total vaksinasi dosis 2 di Kepri sudah tercatat 71,30 persen atau sekitar 1.127.227 orang.

Ansar akan terus mendorong percepatan vaksinasi bagi masyarakat Kepri untuk mencapai 100 persen target vaksinasi.

Saat ini Pemprov Kepri bersama Forkompinda tengah berfokus pada vaksinasi lansia sebagai syarat penurunan levelisasi Covid-19 di Kepri.

Karenanya, Ansar mengapresiasi kegiatan vaksinasi massal oleh Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kepri bekerjasama dengan Polda Kepri yang digelar di SMA Negeri 4 Tanjungpinang, Sabtu (13/11/2021).

Vaksinasi massal oleh IWAPI Kepri kali ini bagian dari program vaksinasi nasional IWAPI dan Polri di 33 provinsi seluruh Indonesia. Secara nasional, vaksinasi diluncurkan oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dari Jakarta.

“Tambahan vaksinasi yang dilakukan oleh IWAPI dan Polri hari ini tentu sangat membantu pemerintah. Untuk mencapai target-target vaksinasi di Kepri,” ujarnya.

Tampak hadir dalam acara tersebut Ketua DPD IWAPI Kepri Yulharmidarti, Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, Kadis P3AP2KB Kepri Misni, Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Kepri Darson, dan sejumlah pengawas dan Kepala Sekolah SMA Negeri di Tanjungpinang. (git)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...