Ansar Ahmad Terima Penghargaan Tingkat Nasional dari Metro TV dan INews TV

Loading...

Suarasiber.com – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad mendapatkan penghargaan tingkat nasional, yakni People of The Year (POTY) dari Metro TV dan Indonesa Awards 2021 dari INews TV.

Untuk People of The Year, Ansar mendapatkannya di kategori Best Governoor for Empowement and Education.

Gubernur menerima penghargaan tersebut pada Rabu (24/11/2021) di dua lokasi berbeda di Jakarta. Penghargaan People of The Year diberikan pada Awarding Night People of The Year 2021, Grand Studio Metro TV, Jalan Pilar Mas Raja Kav. A-D, Kedoya, Kebun Jeruk – Jakarta.

Sementara penghargaan Indonesia Award 2021 dilaksanakan di Jakarta Consert Hall, INews Tower lantai 14, MNC Centre, Jalan Kebon Sirih, Kavling 17-19 Jakarta Pusat.

Untuk anugerah POTY 2021, penghargaan tersebut diberikan kepada Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan beberapa figur gubernur lainnya yang dinilai cukup menginspirasi masyarakat Indonesia.

Anugerah yang diberikan kali ini terbagi dalam 3 kategori, yaitu Governoors of The Year, People of The Year dan Lifetime Achievement.

Menerima penghargaan ini, Gubernur Ansar mengatakan, “Setiap penghargaan yang saya terima adalah penghargaan untuk masyarakat Kepri.”

Ia pun berpesan agar bekerja tidak fokus pada apresiasi namun mengabaikan hasil atau kualitas.

“Fokuslah bekerja dan jaga kualitas hasil, Insya Allah apresiasi akan mengiringi,” ujar Ansar Ahmad.

9 Kategori People of The Year 2021

Melansir medcom.id, Rabu (24/11/2021), ada 9 kategori untuk penghargaan People of The Year 2021. Berikut ini adalah kategorinya:

  • Best Governor for Inclusive Economic Growth
  • Best Governor for Empowerment & Education
  • Best Governor for Healthcare and Action Against Pandemi
  • Best Governor for E-Gov & Digital Innovation
  • Innovative Governmental Organization
  • Scientific Breakthrough Against Pandemi
  • Corporation Participation Against Pandemi
  • Patron of Development Partnership
  • Lifetime Achievement

Penghargaan bergengsi ini sebagai salah satu rangkaian kegiatan ulang tahun ke-21. Tahun ini merupakan gelaran ke-3.

Dewan juri People of The Year 2021 berjumlah 6 orang. Terdiri atas pimpinan Media Group Network, kalangan ahli, praktisi, dan akademisi.

Jajaran dewan juri memberikan penilaian untuk para nominasi berdasarkan hasil riset dan verifikasi faktual yang dilakukan oleh Research Center Media Group Network (RC MGN) sejak Juli 2021.

Presiden Direktur Metro TV sekaligus Ketua Dewan Juri People of The Year 2021 Don Bosco Selamun mengungkapkan saat ini harapan untuk pulih dari situasi pandemi makin terlihat nyata dengan upaya-upaya yang dilakukan oleh berbagai lapisan masyarakat.

“Maka melalui People of The Year 2021, kami ingin memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para tokoh, dan lembaga inspiratif yang berdedikasi dalam penanggulangan pandemi covid-19 di Indonesia,” tutur Don Bosco.

Sementara itu, dilihat suarasiber.com dari YouTube RCTI – Entertainment, dari video yang diunggah pada 3 November 2021, dijelaskan pada dekripsi video.

“Apresiasi tinggi bagi insan dan lembaga di Indonesia yang penuh dedikasi, menginspirasi dan berkontribusi tinggi. Saksikan Anugerah Indonesia Award 2021 Rabu, 24 November 2021 pukul 21.00 WIB hanya di iNews @officialinewstv,” tertulis di sana. (zainal)

Editor Ady Indra Pawennari

Loading...