Polsek Lubuk Baja, Batam Amankan Pelaku Curanmor

Loading...

Suarasiber.com – Unit Reskrim Polsek Lubuk Baja, Batam meringkus Ism (44), pelaku dugaan pemcurian sepeda motor Yamaha Mio J warna biru putih BP 5708 MH, Selasa (31/8/2021) malam.

Kini, pelaku dan sejumlah barang bukti sudah diamankan polisi. Termasuk, besi berbentuk kunci L yang ujungnya dibuat pipih untuk merusak kunci sepeda motor.

Hal ini disampaikan Kapolresta Barelang KBP Yos Guntur, SH, SIK, MH Melalui Kapolsek Lubuk Baja AKP Budi Hartono, SIK menjawab suarasiber.com, Rabu (1/9/2021).

Budi Hartono mengatakan saat pelaku melakukan pencurian aksinya ketahuan oleh teman korban.

Pelaku langsung kabur sambil membawa sepeda motor curiannya. Namun saat kabur terjatuh di depan msk cargo.

Sepeda motor itu ditinggalkan dan dia pun terus berlari karena dikejar orang hingga di sekitar Bank BRI Nagoya.

Dia berhenti mengira sudah aman, ternyata ada orang yang tahu dia pencuri dan langsung mengamankannya bersama security.

Selanjutnya, polisi dihubungi dan Kanit Reskrim Polsek Lubuk Baja Iptu Fajar Bittikaka, S.Tr.K langsung meluncur ke lokasi dan membawa pelaku ke Polsek Lubuk Baja.

“Pelaku sedang dalam pemeriksaan. Atas perbuatannya pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHPidana dengan ancaman maksimal 9 tahun penjara,” kata Budi Hartono melalui Kasi Humas Iptu Tigor Sidabariba, SH. (mat)

Loading...