HAN 2021, Tolak Perkawinan Anak di Kepri

Loading...

Suarasiber.com – Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2021 Provinsi Kepri dilangsungkan di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Kamis (29/7/2021).

Pada kesempatan ini Forum Anak Provinsi Kepri menyuarakan 15 poin suara anak, salah satunya menolak kekerasan serta perkawinan anak.

Selain itu, anak-anak juga meminta kepada Pemprov Kepri untuk kepentingan anak serta berkomitmen mendukung program Pemprov Kepri.

Gubernur Kepri H Ansar Ahmad yang menghadiri kegiatan ini menyampaikan bahwa anak-anak itu ibarat kertas kosong. Jika diberikan yang baik maka outputnya baik. Begitu juga sebaliknya.

“Masa depan bangsa sangat bergantung kepada kualitas dan warna anak-anak kita saat ini. Merekalah yang menentukan hitam putih bangsa ini ke depannya,” kata Ansar.

Terkait permintaan Forum Anak Provinsi Kepri, Gubernur berharap OPD yang terkait baik provinsi maupun kabupaten kota untuk mengakomodir dan menindaklanjuti suara anak dengan mengedepankan kepentingan yang terbaik bagi anak.

Kemudian Gubernur Ansar mengharapkan lahirnya calon pemimpin masa depan pada generasi emas yang cerdas, sehat, unggul dan berkarakter yang memegang peranan strategis ketika 100 tahun Indonesia merdeka di tahun 2045 nanti.

“Kondisi ini akan terwujud jika semua anak terpenuhi akan hak-haknya dan terlindungi dari segala bentuk kekerasan, diskriminasi dan perlakuan yang salah lainnya” ucapnya.

Sementara itu Kepala Dinas P3AP2KB Provinsi Kepri Misni menjelaskan HAN 2021 diadakan sebagai sarana partisipasi anak dalam menyampaikan suara anak kepada pemerintah daerah.

Turut hadir dalam acara ini secara langsung Ketua TP PKK Provinsi Kepri Hj. Dewi Kumalasari, Asisten I Juramadi Esram, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan & Hukum Mariyani Ekowati, Staf Khusus Gubernur Sarafuddin Aluan, Nazarudin, dan Suyono, Plt.Karo Humas Protokol Penghubung Hasan, Ketua DWP Provinsi Kepri Dwi Cori Lamidi.

Secara virtual hadir Wakil Gubernur Kepri Hj. Marlin Agustina, Bupati dan Walikota se Kepri, Kepala Dinas P3AP2KB se Provinsi Kepri, Pengurus TP PKK se Provinsi Kepri, dan Pengurus serta anggota Forum Anak Kabupaten Kota se Provinsi Kepri. (man)

Loading...