Klasemen MotoGP setelah Catalunya GP 2021: Quartararo Stabil, Zarco dan Miller Merapat

Loading...

Suarasiber.com – Rangkaian MotoGP 2021 sudah berjalan tujuh seri menyusul selesainya Catalunya GP 2021, Minggu (6/6/2021). Fabio Quartararo pebalap Yamaha masih stabil di puncak klasemen.

Meski hanya finish di posisi 4 Catalunya GP. Namun, posisinya didekati oleh dua pebalap Ducati, Johann Zarco dan Jack Miller yang finish kedua dan ketiga.

Jack Miller naik ke posisi 3 klasemen sementara menggeser pebalap Ducati lainnya, Fransesco Bagnaia yang finish di posisi tujuh di Catalunya, Barcelona ke posisi 4.

Sementara itu, Miguel Oliveira yang jadi pemenang di MotoGP Catalunya, ada di posisi 7 klasemen sementara.

Sedangkan juara dunia 9 kali Valentino Rossi ada di posisi 19 dengan 15 poin. Dan, juara dunia 8 kali Marc Marquez di posisi 18 dengan 16 poin.
Seperti hasil 6 seri MotoGP 2021, untuk posisi 10 besar klasemen sementara pebalap tidak ada satupun pebalap Honda. 
Pebalap Honda atas nama Takaaki Nakagami ada di posisi 11 dengan 31 poin atau tertinggal 9 poin dari Morbidelli di posisi 10 dengan 40 poin. 

20 Besar Klasemen Sementara MotoGP 2021:

1. Fabio Quartararo, Yamaha 119 poin
2. Johann Zarco, Ducati 101
3. Jack Miller, Ducati 90
4. Francesco Bagnaia, Ducati 88
5. Joan Mir, Suzuki 76
6. Maverick Vinales, Yamaha 74
7. Miguel Oliveira, KTM 54
8. Aleix Espargaro, Aprilia 44
9. Brad Binder, KTM 43
10. Franco Morbidelli, Yamaha 40
11. Takaaki Nakagami, Honda 31
12. Pol Espargaro, Honda 29
13. Enea Bastianini, Ducati 26
14. Alex Marquez, Honda 25
15. Alex Rins, Suzuki 23
16. Danilo Petrucci, KTM 23
17. Jorge Martin, Ducati 19
18. Marc Marquez, Honda 16
19. Valentio Rossi, Yamaha 15
20. Iker Lecuona, KTM 13. (mat)

Loading...