Marquez dan Rossi Masuk 10 Besar di FP2 MotoGP Prancis

Loading...

Suarasiber.com – Valentino Rossi dan Marc Marquez, masuk 10 besar free practice (FP)2 MotoGP Prancis 2021, Jumat (14/5/2021) di sirkuit Le Mans.

Rossi mencatat waktu terbaik 9 di FP2. Sedangkan Marquez satu setrip di atasnya atau di posisi 8.

Bagi Rossi hasil FP2 lebih baik dari FP1, karena catatan waktunya di luar 10 besar.

Bagi Marquez, hasil FP2 berarti penurunan. Karena di FP1 dia berhasil mencatat waktu terbaik ke-5.

Namun itu masih tetap lebih baik dibanding Joan Mir, juara dunia MotoGP 2020. Pebalap Suzuki itu mencatat waktu terbaik 3 di FP1. Sementara di FP2, catatan waktunya di posisi 13.

Sebagai juara dunia Joan Mir, masih terus berusaha mendapatkan kembali top performance-nya lagi.

Di FP2 MotoGP Prancis, Johann Zarco pebalap Ducati yang juga berpaspor Prancis berhasil mencetak catatan waktu terbaik. Disusul Quartararo dan Vinales doa pebalap Yamaha.
Sesi FP3 dan FP4 akan berlanjut, Sabtu (15/5/2021) dan dilanjutkan dengan babak kualifikasi. Untuk menentukan urutan start di lomba yang akan dilaksanakan, Minggu (16/5/2021). 

Adapun 10 besar hasil FP2 MotoGP Prancis, adalah:

1. Johann Zarco tim Pramac Ducati
2. Fabio Quartararo tim Monster Yamaha
3. Maverick Vinales tim Monster Yamaha
4. Pol Espargaro tim Repsol Honda
5. Franco Morbidelli tim Petronas Yamaha
6. Miguel Oliveira tim Red Bull KTM
7. Jack Miller dari Ducati Team
8. Marc Marquez tim Repsol Honda
9. Valentino tim Rossi Petronas Yamaha
10. Takaaki Nakagami tim LCR Honda. (mat)

Loading...