YouTube Down, Ini Penjelasannya

Loading...

Suarasiber.com – YouTube down sepanjang, Kamis (12/11/2020) pagi. akan tetapi, YouTube mulai pulih kembali sejak sekitar pukul 09.30 WIB.

Aktifnya kembali YouTube seiring dengan penjelasan yang disampaikan manajemen YouTube melalui akun Twitter resminya @TeamYouTube.

“…And we’re back – we’re so sorry for the interruption. This is fixed across all devices & YouTube services, thanks for being patient with us ❤️.”

Meski menyebutkan YouTube sudah kembali dan sudah menyampaikan permintaan maaf. Namun, tidak disebutkan apa penyebab YouTube down.

Sebelumnya, tim YouTube juga sudah menyampaikan adanya problem yang dihadapi. Hanya disampaikan bahwa tim sedang melakukan perbaikan.

“If you’re having trouble watching videos on YouTube right now, you’re not alone – our team is aware of the issue and working on a fix. We’ll follow up here with any updates.,” cuit @TeamYouTube.

Ribuan netizen dari penjuru dunia langsung mencuit menanggapi gangguan di YouTube itu. Salah satunya @LFCLewis_, yang menyatakan kekecewaannya.

Pengguna YouTube di Kota Tanjungpinang pun menyampaikan rasa kagetnya. Bahkan, awalnya dia menduga hanya akun YouTube miliknya yang down dan terganggu.

“Kirain punya aku aja. Aku tanya kawan-kawan, ternyata begitu juga. Baguslah kalau sudah baik lagi,” sebut Zainal. (mat)

Loading...