Klasemen Pebalap MotoGP setelah 7 Seri, 5 Pebalap Berpeluang Juara Dunia

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Meski hanta finish di posisi 8 di MotoGP Emilia Romagna, Minggu (20/9/2020). Namun, Andrea Dovizioso tetap memuncaki klasemen pebalap MotoGP dengan 83 poin.

Rival beratnya, Fabio Quartararo yang finish keempat berada di posisi kedua dengan 83 poin. Sama poinnya dengan Maverick Vinales di posisi tiga.

Sedangkan Joan Mir dari Suzuki dengan 80 poin. Antara pemuncak klasemen dengan peringkat empat hanya berselisih 4 poin.

Bahkan dengan Franco Morbidelli di posisi lima dan Jack Miller di posisi enam, selisihnya dengan pemuncak hanya 20 poin.

Selisih poin yang sangat tipis menggambarkan panas dan ketatnya persaingan juara MotoGP 2020. Sekaligus, membuat peluang juara dunia terbuka lebar untuk

Cedera panjang Marc Marquez, juara dunia 8 kali, membuat nyaris semua pebalap MotoGP berusaha tampil habis-habisan.

Rangkaian balapan MotoGP musim ini masih menyisakan 7 seri lagi. Seri kedelapan di Catalunya akan digelar tanggal 27 September 2020.

Klasemen sementara pebalap MotoGP setelah MotoGP Emilia Romagna:
1. Andrea Dovizioso 84
2. Fabio Quartararo 83
3. Maverick Vinales 83
4. Joan Mir  80
5. Franco Morbidelli 64
6. Jack Miller 64
7. Takaaki Nakagami 63
8. Miguel Oliveira 59
9. Valentino Rossi 58
10. Pol Espargaro 57
11. Brad Binder 53
12. Alex Rins 36
13. Johann Zarco 31
14. Danilo Petrucci 30
15. Francesco Bagnaia 30
16. Alex Marquez 25
17. Aleix Espargaro 18
18. Iker Lecuona 17
19. Bradley Smith 10
20. Tito Rabat 7
21. Cal Crutchlow 7
22. Michele Pirro 4

Hasil balapan di Emilia Romagna MotoGP:
1. Maverick Vinales Monster Yamaha.
2. Joan Mir Suzuki Ecstar.
3. Pol Espargaro Red Bull KTM Factory.
4. Fabio Quartararo Petronas Yamaha
5. Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3
6. Takaaki Nakagami LCR Honda
7. Alex Marquez Repsol Honda
8. Andrea Dovizioso Ducati Team
9. Franco Morbidelli Petronas Yamaha
10. Danilo Petrucci Ducati Team. (mat) 

Loading...