Meriahkan HUT RI Ke-75, AWe – Dalmasri Gelar Lomba Pantun Online

Loading...

BINTAN – Dalam rangka memerihkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia, pasangan Alias Wello – Dalmasri Syam, bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan 2020 menggelar lomba pantun.

Lomba pantun sempena hari kemerdekaan RI tersebut, diumumkan di Fanpage Bang Awe di Facebook, Senin (17/8/2020). Sejak dirilis, sudah puluhan akun Facebook yang mengirimkan pantun-pantun terbaiknya.

AWe, sapaan akrab Alias Wello yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Lingga memang dikenal jago pantun dan membaca puisi sejak masih berstatus pelajar di SMA Negeri 1 Dabo, Singkep.

“Ya. Sudah biasa sejak masih sekolah dulu. Kalau ada lomba pantun dan baca puisi, saya sering mewakili sekolah. Makanya, di acara-acara tertentu, kadang saya selingi dengan baca puisi,” kata AWe ketika dikonfirmasi, Senin (17/8/2020).

Menurut AWe, lomba pantun secara online itu, sebagai salah bentuk kepeduliannya terhadap perkembangan seni dan budaya Melayu di era globalisasi ini.

“Yang penting, disampaikan dengan santun. Mudah-mudahan lomba seperti ini bisa meningkatkan minat para generasi millenial untuk mencintai pantun sebagai warisan budaya nenek moyang kita,” katanya.

Lomba pantun bertema kemerdekaan dan Pilkada Bintan itu, menyediakan hadiah hiburan berupa pulsa jutaan rupiah. Caranya, cukup mengirim pantun pada kolom komentar Fanpage Bang Awe di Facebook. (mat) 

Loading...