Yuk Makan Ikan, Meri Isdianto: Ikan Kembung Kaya Omega 3

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Makan ikan diyakini sebagai salah satu cara membuat sistem imunitas tubuh menguat. Imunitas berarti tubuh bekerja untuk melawan setiap penyakit yang datang. Termasuk virus corona (Covid-19).

Tak hanya sistem imunitas tubuh yang menguat, kandungan gizi ikan juga diyakini membuat anak lebih cerdas.

Bahkan, tak sedikit ibu hamil yang sengaja mengonsumsi minyak ikan. Agar, pertumbuhan otak di janinnya bisa lebih baik.

Dengan segala kelebihannya itu, tak heran jika Presiden Joko Widodo kerap menyampaikan ajakan untuk makan ikan.

Ajakan yang lebih intens disampaikan mantan Susi Pudjiastuti, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan.

Walau sudah tak menjabat menteri, Susi masih terus menerus menggaungkan ajakan makan ikan.

Ajakan yang disampaikan melalui media sosialnya, Twitter dan Instagram. Ajakan yang disambut hangat jutaaan followers-nya.

Di Provinsi Kepri, ajakan makan ikan juga terus disuarakan Hj Meri Isdianto. Apalagi  istri Plt Gubkepri Isdianto ini, juga Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Kepri.

“Kandungan gizi pada ikan dapat meningkatkan imun tubuh. Sebagai daerah kepulauan, ikan cukup banyak di Kepri.

Karena itu, yuk mari kita banyak makan ikan,” kata Meri Isdianto, usai menyerahkan bantuan Frezer di Karimun, akhir pekan lalu.

Meri menyebut salah satu jenis ikan yang kaya gizi. Seperti ikan kembung (makerel atlantik), yang banyak didapat di Kepri dan punya gizi seperti ikan salmon.

Mengutip ahli gizi, Meri menyebut ikan kembung (Rastrellinger sp) juga kaya dengan Omega 3 (asam lemak tidak jenuh ganda).

Seperti yang terkandung di ikan salmon, yang harganya bisa 10 kali lipat ikan kembung.

Omega 3 sangat diperlukan oleh tubuh. Asam lemak tak jenuh ganda ini, juga berperan penting untuk pengembangan sel otak.

“Sumber-sumber kaya gizi dan protein itu ada di laut kita. Banyak ditemui di pasar-pasar dan dengan harga murah,” ujar Meri.

Meri menambahkan lagi bahwa nutrisi pada ikan memang sangat diperlukan tubuh. Selain omega tiga, ikan juga memiliki protein tinggi.

Belum lagi kandungan vitami A, B6, B12 dan D serta asam lemak tak jenuh dan mineral, yang sangat baik untuk meningkatkan imun tubuh.

Dengan rajin mengonsumsi ikan, Meri yakin daya tahan tubuh akan meningkat. Juga berperan dalan menangkap virus corona. Paling tidak, konsumsi ikan sebagai langkah antisipasi penularan.

“Tentu kita lengkapi dengan makan sayur dan buah. Jadi sekali lagi, ayo perbanyak konsumsi ikan,” ujar Meri yang juga Ketua TP PKK Kepri ini. (mat) 

Loading...