Virus Corona Masih Mengganas di Batam

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Wabah virus corona (Covid-19) masih mengganas di Batam. Dan, nyaris setiap hari memakan korban baru. Kali ini ada 3 korban terinfeksi, yakni ibu rumah tangga, perawat dan guru SD, Jumat (15/5/2020).

Jatuhnya 3 korban baru virus itu disampaikan Gugus Tugas Covid-19, Batam. Sekaligus membuat jumlah pasien corona di Batam menjadi 53 orang.

Ketiga korban baru virus itu, adalah:

  1. Ny NS (30), seorang perawat yang beralamat di perumahan Tiban, Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Perawat ini bertugas di ruang perawatan isolasi pasien Covid -19 di salah satu rumah sakit swasta di kawasan Lubuk Baja Batam.

Sebagai pekerja berisiko, Ny NS melakukan pemeriksaan rapid test. Juga swab test (12/5/2020) dan hasilnya diketahui positif. Kondisinya disebut stabil dan dirawat di rumah sakit tempatnya bekerja. Perawat ini menjadi pasien no 51.

  1. Ny M (41), seorang ibu rumah tangga beralamat di perumahan Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong, Kota Batam. Dan, menjadi pasien no 52.

Ibu ini berkontak dengan pasien nomor 35 (almarhum). Sehingga dilakukan rapid test hingga dua kali. Hasil tes pertama nonreaktif, hasil tes kedua reaktif. Sehingga dilakukan swab test (12/5/2020). Hasilnya diketahui positif, Jumat (15/5/2020).

Kondisinya dilaporkan stabil dan dirawat di RS Embung Fatimah, Batam.

  1. Tn MST (32), seorang guru sekolah dasar berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (P3K), yang beralamat di kawasan perumahan Bengkong Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong, Kota Batam.

Kini, guru itu menjadi pasien no 53 dan diketahui berkontak dengan pasien no 35 (almarhum) saat melaksanakan shalat berjemaah di Masjid A-F di dekat rumahnya.

Karenanya, dia menjalani rapid test dengan hasil reaktif. Dan, selanjutnya melakukan swab test (13/5/2020) dengan hasil positif (15/5/2020).

Kondisinya dilaporkan stabil dan kini dirawat di RSUD Embung Fatimah, Batam.

Dengan adanya kasus baru darisumber penularan lokal dan pertumbuhan kasus yang berkaitan dengan kasus nomor 35. Maka, tim surveilans dan epidemiologi masih terus bergerak mencari contact tracing.

Ketua Gugus Tugas Covid-19 Batam, HM Rudi, mengingatkan dan mengimbau warga Kota Batam untuk tetap mengikuti anjuran pemerintah.

Seperti, menjaga jarak, senantiasa mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, tetap dirumah saja. Dan, mengenakan masker jika terpaksa harus keluar rumah.

“Serta selalu menjaga kesehatan dengan makan makanan seimbang. Berolahraga secara teratur dan istirahat yang cukup,” kata HM Rudi. (mat)

Loading...