Meski #DiRumahAja, Bisa Lho Pinjam Buku di EPerpusdikbud

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Bosan dan suntuk di rumah karena menjalani imbauan #DiRumahSaja selama pandemi Covid-19?.

Nah, bagi Anda yang hobi membaca buku tak harus bingung keluar rumah ke toko buku atau ke persewaan buku. Perpusatakaan elektronik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tetap membuka layanan peminjaman buku buat kalian yang sedang #DiRumahSaja karena pandemo Covid-19.

Tentu saja layanan yang diberikan bisa dijalankan melalui smartphone atau ponsel. Ini memungkinkan Anda bisa melakukan peminjaman bahkan membaca buku di smartphone.

Anda tinggal membuka bit.ly/eperpusdikbud. Nama aplikasinya ialah perpustakaandikbud dengan logo dua kotak berwarna biru dan hijau.

Dibaca suarasiber dari instagram tersebut, begini cara meminjam buku pada aplikasi EPerpusdikbud.

  • Unduh aplikasi EPerpusdikbud di Google Play
  • Ketika muncul halaman pendaftaran atau registrasi, ikuti perintah yang diberikan.
  • Berikutnya muncul judul-judul buku dalam bentuk tampilan sampul bukunya.
  • Jika sudah menemukan judul yang diinginkan, tekan tombol Pinjam.
  • Secara otomatis sistem akan mengunduh buku yang sudah kalian pilih.
  • Sekarang buku yang diunduh sudah bisa untuk dibaca.

Dengan demikian Anda bisa tetap membaca buku di tengah pandemo Covid-19. ***

Loading...