2019, Tanjungpinang Miliki 143 Masjid

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Wali Kota Tanjungpinang, H Syahrul SPd menyebutkan pada tahun 2019 Kota Tanjungpinang memiliki 143 masjid. Penambahan terbaru ialah perubahan status Surau Annur di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Tanjungayun Sakti, Bukit Bestari menjadi masjid, Jumat (11//10/2019).

Dilansir dari tanjungpinang kota.go.id, Wali Kota yang juga Ketua PD DMI Kota Tanjungpinang berharap Masjid Annur dapat menjadi langkah awal dalam menguatkan syiar agama Islam di Kota Tanjungpinang umumnya serta memfungsikannya sebagai sentral pembinaan umat, dan memakmurkannya.

Ketua DKM Annur, Irwan Lapi S.Kom, dalam laporan kegiatannya menyampaikan naiknya status surau menjadi masjid berdasarkan surat rekomendasi dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kec. Bukit Bestari dan Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungpinang No. B- 399/KUA. 32.06.04/BA.00/09/2019 Tanggal 6 September 2019 perihal rekomendasi surat keputusan Dewan Kemakmuran Mesjid (DKM) Annur atas peningkatan status surau Annur menjadi Mesjid Annur.

Untuk itu, Irwan menginginkan yang meresmikan langsung yakni Wali Kota Tanjungpinang yang juga Ketua DMI.

“Terimakasih kepada Pemerintah Kota Tanjungpinang dalam hal ini dan elemen masyarakat yang sudah ikut berpartisipasi dan berkontribusi atas peningkatan status Surau Annur ini yang dibangun sejak tahun 2002 hingga saat ini yang sudah berumur sekitar 17 tahun resmi dijadikan Mesjid Annur pada tahun 2019,” tutup Irwan.

Acara diakhiri dengan penyerahan surat keputusan peningkatan status Surau ke Masjid Annur lalu dilanjutkan salat Jumat berjemaah bersama warga sekitar.

Dalam peresmian tersebut turut hadir Ketua LAM kita Tanjungpinang H. Wan Raffiwar, Sekretaris DMI Kota Tanjungpinang, H. Saparillis, M.Si, Kepala KUA Bukit Bestari, H. Ali Busro, S.Ag, Perwakilan BAZNAS Provinsi Kepri, Camat Bukit Bestari, Lurah Tanjung Ayun Sakti, RT/RW di lingkungan Kampung Mayang Sari, serta para undangan. (mat)

Loading...