Vinales Asapi Marquez di MotoGP Assen, Belanda

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Maverick Vinales dari tim Monster Energy Yamaha, sukses mengasapi Mar Marquez dari Repsol Honda. Setelah menjuarai MotoGP Assen, Belanda, Minggu (30/6/2019).

Posisi tiga diraih anak baru gede, Fabio Quartararo dari Petronas Yamaha SRT, yang start dari posisi pertama. Pencapaian luar biasa bagi Quartararo, yang baru ikut balapan MotoGP tahun ini.

Ketiga pebalap itu bersaing ketat di pengujung lap. Quartararo sang pendatang baru berlomba layaknya pebalap senior. Meski kurang pengalaman, tapi dia tetap mampu memertahankan ada di barisan depan.

Beberapa kali ketiga pebalap saling bergantian memimpin, hingga akhirnya Vinales yang terdepan. Bagi Vinales ini podium juara yang pertama baginya di tahun 2019.

Sekaligus juga kemenangan perdana Yamaha di tahun ini. Andalan Yamaha, Valentino Rossi untuk ketiga kalinya secara beruntun gagal finish karena terjatuh.

Bagi Quartararo, ini podium keduanya secara beruntun. Setelah di seri sebelumnya dia meraih posisi sebagai juara dua.

Marc Marquez usai lomba menyatakan kepuasannya finish di posisi dua. Start dari posisi empat, Marquez di sesi wawancara mengakui kekuatan motor Yamaha yang ditunggangi Vinales di balapan ini.

Yang lebih membuat Marquez senang, karena rival terdekatnya, Dovioso finish di posisi empat. Sekaligus, membuat selisih  poinnya dengan Dovioso semakin melebar atau menjadi 44 poin. Sebelumnya selisihnya 37 poin.

Hasil MotoGP Assen, Belanda 2019:

1. Maverick Vinales
2. Marc Marquez
3. Fabio Quartararo
4. Andrea Dovioso
5. Franco Morbidelli
6. Danilo Petrucci
7. Cal Crutchlow
8. Joan Mir
9. Jack Miller
10. Andrea Iannone. (mat)

Loading...