Selamat buat ASN yang Terima THR

Loading...

KARIMUN (suarasiber) – Pegawai di lingkungan Pemkab Karimun mengadakan upacara Hari Lahirnya Pancasila, Sabtu 9 1 Juni 2019 di Halaman kantor Bupati.

Bupati Karimun, Aunur Rafiq saat memberikan kata sambutannya sebagai inspektur upacara mengapresiasi kehadiran para ASN.

“Terima kasih telah hadir meski hari libur. Ini bukti masih tingginya sauda-ra – saudara menjunjung tinggi nilai Pancasila,” sebut Aunur.

Peringatan Hari Lahirnya Pancasila pada 1 Juni 2019 ini, dinyatakan Rafiq merupakan wujud dalam ikut bersama mengamalkan nilai-nilai Pancasila, karena Pancasila sendiri berperan sebagai benteng bangsa dalam menghadapi ideologi-ideologi lain dan menjadi rumah seluruh komponen bangsa.

“Pancasila dapat menyatukan NKRI. Eksistensi keindonesiaan masih dapat bertahan berkat Pancasila dan wajid kita syukuri dan pertahankan, untuk itu Pancasila harus terus dipertahankan.
Pancasila harus tetap di tanamkan dalam nilai-nilai kehidupan kita,” tambah Rafiq.

Selain itu, Aunur juga mengucapkan selamat kepada ASN yang sudah menerima haknya berupa Tunjangan hari Raya (THR).

Demikian juga kepada honorer, meski bukan THR tetap mendapatkan tambahan penghasilan.

“Ini kebijakan Pemda. Sehingga tidak menjadi fitnah, akibat kurang pahamnya terkait aturan yang berlaku,” tegas Aunur.

Aunur pun mengumumkan bahwa tanggal 3, 4 dan 7 Juni 2019 adalah Cuti Lebaran Idul Fitri. Harapannya tak ada yang mangkir kerja saat masuk kembali. (man)

Loading...