Kunjungan Jokowi Ke Dabo Singkep Wujud Penghargaan kepada Lingga Bunda Tanah Melayu

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Erwan Buntaro analis politik di Provinsi Kepri, mengatakan rencana kunjungan capres 01 Joko Widodo (Jokowi) memiliki nilai strategis. Untuk pengembangan Kepri ke depan.

Karenanya, dalam lawatan Jokowi sebagai Capres itu, harus dibangun komitmen politik antara tim Jokowi dengan pemerintah setempat.

Menurut Erwan Buntaro, yang juga caleg Partai Nasdem untuk DPRD Kepri dari Dapil Bintan Lingga, mestinya para pekerja politik di Kepri tidak usah mempertentangkan kunjungan ini.

“Akan tetapi harus menarik manfaat. Karena selepas kunjungan ini Kepulauan Riau akan lebih dikenal secara nasional,” kata Erwan menjawab suarasiber.com, Senin (25/3/2019).

Baca Juga:

Belitung Sukses Eskpor 45 Ton Ikan Kerapu ke Hongkong

Azroi Minta Restu Wagub Ikut Musabaqah Hifzul Quran Tingkat Internasional di Kuwait

Mbak Tutut Tempuh Ratusan Km agar Bisa Panen Raya Bersama Masyarakat

Rakerda Persakmi Kepri Hasilkan 3 Program Kerja Utama, Salah Satunya Advokasi

Jokowi bakal menjadi Presiden pertama di Indonesia yang akan menginjakkan kaki di Lingga. Sebagai Capres, kunjungan Jokowi juga bernilai strategis.

Karena, jika hanya berharap dukungan suara dari Lingga jelas tidak signifikan. Mengingat kecilnya jumlah suara pemilih dari Lingga.

Sebab itu, Erwan yang putra Lingga ini sependapat jika kunjungan Jokowi itu semacam penghargaan ke Lingga, sebagai Bunda Tanah Melayu.

Meski begitu, Erwan berharap setelah Batam, dan Dabo, seharusnya Jokowi bisa berkunjung ke Tanjungbalai Karimun atau ke Tanjungpinang. (mat)

Loading...