Pemkab Lingga dan IPB Bahas Pendirian Politeknik Pertanian di Kepri

Loading...

BOGOR (suarasiber) – Tekad Pemkab Lingga, Kepri, menjadikan bumi Bunda Tanah Melayu sebagai daerah unggulan pertanian terus digalakkan. Kali ini Pemkab Lingga menggandeng Institut Pertanian Bogor (IPB).

Keseriusan ini dilakukan saat Bupati Lingga H Alias Wello SIP (Awe) bertemu Rektor IPB Dr Arif Satria SP MSi di gedung Andi Hakim Nasoetion, Bogor, Selasa (15/1/2019). Awe disertai Kadis Pendidikan Drs Junaidi Adjam, Plt Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Nirmansyah SSos, Tenaga Ahli Bupati Dr Deddy Zulfriady Noor, Staf Khusus Bupati Ady Indra Pawennari.

Awe menyampaikan 6 poin rencana kerj asama, yakni kelanjutan Program Pendidikan di luar domisili Vokasi D1 Pertanian dan Peternakan, Pelatihan dan Pendampingan Petani Padi Sawah, Pengembangan Budidaya Laut (Udang Vaname, Bawal Bintang, Kakap Putih, Kerapu dan Rumput Laut).

Baca Juga :

Polres Tanjungpinang Edukasi Warga Pesisir Hadapi Cuaca Ekstrem

Lantamal IV Kenang dan Hargai Pahlawan Pertempuran Arafuru

Andi Arif Rate: Kami Mendampingi Bapak yang Lagi Sakit di Johor, Bukan Kabur!

400 Sertifikat Tanahnya Ditahan, Ratusan Warga Linau, Lingga, Ancam Demo ke Istana Negara
http://suarasiber.com/2019/01/400-sertifikat-tanahnya-ditahan-ratusan-warga-linau-lingga-ancam-
demo-ke-istana-negara/

Selanjutnya, Pengembangan Hijauan Pakan Ternak (HPT) Indigofera, Pelatihan Teknologi Pakan Ternak, Pelatihan Teknologi Produksi IB, Pengembangan Kultur Jaringan dan Kelanjutan Kajian Masterplan Tanah Putih Agro Techno Park.

Bupati pun menugaskan Nirmansyah bersama Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan terus menjalin komunikasi dengan pihak IPB. Menurut Bupati, yang memungkinkan dilaksanakan dalam waktu cepat ialah pendirian Politeknik Pertanian. Jika ini bisa terealisasi, maka inilah perguruan tinggi pertanian pertama di Kepri.

Arif Satria pun berkomitmen membantu mewujudkan harapan bupati Lingga. Bahkan, ia langsung menugaskan Dekan Vokasi IPB untuk segera membentuk tim menindaklanjuti rencana tersebut.

“Untuk diskusi lebih lanjut, saya minta Dekan Vokasi segera bentuk tim untuk membantu Pak Bupati mewujudkan pendirian Politeknik Pertanian di Lingga,” ujarnya. (ffb)

Loading...