Karimun Tuan Rumah Pertama Silaturahmi Max Owner Kepri

Loading...

KARIMUN (suarasiber) – Karimun Max Owner (Kamo) menjadi tuan pertama silaturahmi komunitas sepeda motor Max se-Kepri, 13 – 16 Desember 2018. Silaturahmi kali ini mengusung tema Biker Camp, Social, Fun Touring City.

Silaturahmi pertama diikuti oleh 3 wilayah organisasi pemilik motor Max di Kepri, yaitu Karimun Max Owner sebagai tuan rumah dan penyelenggara, Bintan Island Max Owner (Bimo), Kundur Max Owner. Tanjungpinang Max Owner awalnya menjadwalkan dirinya untuk datang, namun lantaran terkendala sesuatu tak jadi datang.

Kegiatan silaturahmi Max Owener se-Kepri di Tanjungbalai Karimun didukung oleh Polres setempat. f-max owner

Pada 13 Desember malam, dilakukan penjemputan peserta dari Bintan Island Max Owner dan Kundur Max Owner. Malam harinya digunakan untuk berbagi cerita. Lokasinya di Pantai Pongkar, dimeriahkan live music.

Baca Juga :

Proyek yang Didanai IMP Nilainya Rp100 Miliar – Rp1,5 Triliun

Proyek Anda Terkendala Dana? IMP Jakarta Siap Membantu

Pencemar Nama Baiknya Divonis 8 Bulan, Bupati Lingga Hormati Putusan PN Batam

Turut hadir KBO Lantas Karimun yang berpesan agar pengendara Max tetap menjaga ketertiban umum dalam berlalu lintas. Sementara Ketua Kamo, Hermes Saing menjelaskan bahwa Max Owner merupakan organisasi yang telah legal dan berbadan hukum.

Hal tersebut juga dibenarkan Ketua Bimo, Taufik Anugrah Putra dengan menambahkan jika Max Owner siap menjadi Pelopor Keselamatan dan bukan organisasi motor yang ugal ugalan. Tak lupa sambutan dari Ketua Pelaksana Junaidi Fajri SSos mengharapkan kegiatan seperti ini mampu memperkuat silaturahmi.

Pengusaha Ternama Tersangka Narkoba Diancam Hukuman Seumur Hidup

Senayang Layak jadi Kabupaten Sendiri, Kata Bupati Lingga

Begini Kejadian Lengkap Meninggalnya Zahir di Pantai Trikora

Pada 14 Desember, dilaksanakan bakti sosial berupa penyerahan sembako dan uang hasil iuran anggota Max Owner serta sumbangan Kasat Intelkam Polres Karimun. Ada 10 kepala keluarga (KK) di RT 002 RW IV, Batu Lipai. Penyerahan didampingi pejabat Polres Karimun dan Kodim 0317/TBK.

Tertib memarkir kendaraan selama kegiatan berlangsung. f-max owner

Selanjutnya konvoi melintasi Coastal Area, Oil Tanking kembali ke Coastal Area.

Kunjungan ke Pulau Kundur dilaksanakan 15 Desember. Hampir seharian para pengendara Max mengitari kota Kundur. Baru sore harinya kembali ke Karimun.

Silaturahmi antar organisasi Max Owner se-Kepri ini digendakan menjadi acara tahunan. Untuk tuan rumah penyelenggaraan silaturahmi berikutnya giliran Bimo di Pulau Bintan. (mat)

Loading...