Dua Lelaki Ini Mengaku Incar Perempuan di Malam Hari

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Penangkapan dua tersangka jambret, RH dan AH oleh tim Satreskrim Polres Tanjungpinang, Jumat (7/12/2018) malam, mengungkapkan beberapa fakta. Selain lokasi, modus, juga korban yang selama ini menjad incaran keduanya.

RH dan AH rupanya sepakat untuk menentukan targetnya sejak pertama duet. Mereka mengaku mengincar emak-emak yang mengendarai motor sendiri. Namun tak semua emak-emak atau kaum perempuan lantas dijadikan target jambret begitu saja.

Keduanya lebih suka membuntuti emak-emak yang menyandang jenis tas yang mudah untuk dirampas. Bagaimana cara emak-emak itu mengenakan tasnya, semuanya sudah dipelajari oleh RH dan AH.

Baca Juga:

2 Penjambret di 3 Lokasi Disergap Tim Reskrim

Empat Hoaks Berikut Ini Serang Kabareskrim Komjen Arief Sulistyanto MSi

Jadi Tuan Rumah, Tanjungpinang Sukses Gelar Porprov Kepri IV

“Kalaupun tidak sendiri, tetapi perempuan memboncengkan sesama perempuan juga bisa menjadi incaran,” jelas Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi melalui Kasatreskrim AKP Efendri Ali kepada wartawan, Sabtu (8/12/2018).

Nah, waktu melakukan aksinya adalah malam hari. “Kita imbau kepada ibu-ibu atau perempuan jika harus mengendarai sepeda motor malam hari, ditemankan saudaranya yang laki-laki atau temannya,” imbuh Efendri.

Selain itu, Efendri Ali juga mengimbau agar saat berkendara sepeda motor tidak membawa tas yang mencolok atau mudah dijangkau penjambret. Tas yang dibawa bisa ditempatkan di bagian sepeda motor yang tak terlihat atau tak mudah diraih pelaku. (mat)

Loading...