Duduki Kursi Wagub Kepri, Isdianto Kisahkan Perjuangan Soerya Respationo Untuknya

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Di depan peserta Rakorcab DPC PDI Perjuangan Kabupaten Karimun, Wagub Kepri H Isdianto menyampaikan bagaimana perjalanannya hingga akhirnya duduk sebagai wakil gubernur.

“Terutama dukungan dari HM Soerya Respationo lewat filosofi angka sembilan sembilan,” kiash Wagub di Gedung Nasional, Tanjungbalai Karimun, Ahad (4/11/2018).

Selanjutnya, pada kesempatan itu Isdianto yang juga Dewan Pertimbangan PDI Perjuangan Kepri menekankan pentingnya semua komponen masyarakat menebar kebaikan dalam setiap tindakan. Tak kalah pentingnya ialah memberi manfaat bagi masyarakat.

“Mari kita saling bahu membahu dan bergandengan tangan untuk membuat negeri ini semakin baik,” kata Isdianto.

[irp posts=”12286″ name=”Guru Mengaji yang Cabuli 3 Santri di Bintan Dituntut 20 Tahun Penjara”]

[irp posts=”12281″ name=”Lewati Metal Detector Bandara Hang Nadim dengan Sepatu Diselipi Narkoba, Ketangkaplah…”]

[irp posts=”12276″ name=”Keterangan Kasatlantas Polres Tanjungpinang Soal Laka dekat Ramayana”]

Sementara Soerya Respationo mengingatkan kader PDI Perjuangan untuk bertindak sesuai satunya kata dan perbuatan. Mereka harus terus menyampaikan kebaikan-kebaikan.

“Jangan saling menjelekkan, jangan saling menghina. Menang dengan cara menghina itu adalah hina,” kata Soerya.

Memasuki musim kampanye ini, Soerya menyampaikan agar bertanding dengan cara yang fair. Karena masyarakat simpati dan bersahabat dengan kebaikan-kebaikan.

“Sebaik baik kader adalah kader yang berguna bagi masyarakat,” kata Soerya.

Dalam acara yang mengusung tema Konsolidasi Partai Menuju Pemenangan Pilpres dan Pileg Tahun 2019 itu, hadir anggota DPR RI dapil Kepri Dwi Ria Latifa. Hadir juga Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak, Bupati Karimun Aunur Rafiq, Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim dan Ketua BKOW Kepri Hj Rosmerry Isdianto. (mat)

Loading...