Ada Apa di Penyengat pada 2 Desember 2018? Jangan Ketinggalan

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Kuliah Kerja Nyata (KKN) STIE Pembangunan Tahun 2018 Kelompok 25 tengah mengebut persiapan Jelajah Warisan Penyengat yang bakal dilaksanakan 2 Desember 2018.

Informasi yang disampaikan Roni, Bedil dan Fitri ke suarasiber.com, beberapa hari lalu, kegiatan ini akan mengangkat kembali sejarah, budaya, kuliner, permainan tradisional serta kesenian Penyengat.

[irp posts=”12952″ name=”Bupati Lingga Langsung Tanggapi Harapan Siswa SMPN 9 Pulau Duyung”]

Juga akan diadakan beragam lomba dengan total hadiah mencapai puluhan juta rupiah. Kuota yang disediakan panitia 50 tim, technical meeting diselenggarakan 29 November 2018. Batas pendaftaran 28 November 2018.

[irp posts=”12948″ name=”Ditetapkan Tersangka Pelangsir BBM, Guru Ini Berharap Bantuan Hukum dari Disdik”]

Dengan pendaftaran tanpa dipungut biaya, peserta akan mendapatkan tanjak, minuman mineral serta snack khas Melayu.

Baru-baru ini, KKN STIE Pembangunan Kelompok 25 yang mengabdi di Penyengat sebagai salah satu tugas akhir kuliah menemui Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul untuk berdiskusi dan minta masukan demi suksesnya Jelajah Warisan Penyengat.

[irp posts=”12945″ name=”Salmon Mie Godog, Temukan di Hotel Harper Purwakarta”]

Mau mendaftar sebagai peserta lomba? Berikut nomor yang bisa dihubungi, 0853 7423 2220 (Roni), 0822 8500 7420 (Bedil) dan 0852 6394 3344 (Fitri). (cr3)

Loading...