Kapolres Tanjungpinang Minta Manajemen Hotel Informasikan Hal Berikut

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Menjelang Pemilu 2019, polisi tak ingin mengesampingkan informasi apapun yang terjadi di masyarakat. Bahkan informasi dari manajemen hotel.

Terkait hal tersebut, dilaksanakan silaturahmi oleh Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi dengan 20 perwakilan manajemen hotel yang ada di Tanjungpinang, di Kedai Kopi Batu 10, Rabu (17/10/2018). Selain Kapolres, beberapa PJU Polres Tanjungpinang ikut mengikuti silaturahmi.

[irp posts=”11604″ name=”Empat KRI di Koarmada I Miliki Komandan Baru”]

[irp posts=”11599″ name=”Asrama Ponpes Aljabar Batam Terbakar”]

[irp posts=”11595″ name=”Kakanwil BPN Kepri: Lahan SPP dan CSA Terindikasi Telantar”]

“Silaturahmi ini intinya agar kita bisa saling tukar informasi. Kami butuh feedback dari masyarakat lalu bertukar pikiran sehingga bisa saling membantu menciptakan kamtibmas,” ujar Kapolres.

Isu-isu sekarang gampang beredar, bahkan diyakini sampai ke hotel-hotel. Yang perlu diwaspadai ialah hoaks. Bahkan bisa saja hoaks itu akan merugikan pihak hotel. Untuk itulah perlunya kerja sama memberikan informasi.

“Hotel merupakan suatu fasilitas yang dapat digunakan setiap warga. Hotel adalah tempat hiburan, menginap, seminar atau acara lain. Tentu informasi itu banyak juga di sana,” tambah Ucok.(mat)

Loading...