Jangan Malu Membangun Usaha dari Kecil

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Ditjen Perdagangan Dalam Negeri (PDN), Direktorat Penggunaan dan Pemasaran Produk Dalam Negeri (P3DN) bersama Dinas Koperasi Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bintan menggelar pelatihan Klinik Bisnis Pelaku Usaha, di Spa Villa Resort, Bintan, Kamis (4/10/2018).

Diikuti 150 pelaku UMKM di Bintan, acara ini dibuka Wakil Bupati Bintan Drs H Dalmasri Syam MM.

Menurutnya, kreativitas pelaku UMKM Bintan tak kalah dengan daerah lain. “Hanya masih perlu diasah,” katanya.

Dalmasri menginginkan peserta pelatihan menyerap ilmu dari sejumlah narasumber yang hadir. Terutama pemasaran produk.

[irp posts=”11126″ name=”Dibutuhkan 237, yang Melamar CPNS Kota Tanjungpinang 1.053 Orang”]

[irp posts=”11123″ name=”Dimakan Karat, Ganti Tiang Listrik PLN dari Besi ke Beton”]

[irp posts=”11120″ name=”Tiang Listrik Tumbang Hantam Pengendara Sepeda Motor di Tanjungunggat”]

Pemda, kata dia, sebatas fasilitator dan motivator pengembangan usaha. Butuh kemauan dan tekad pelaku UMKM agar berhasil.

Sementara itu, Dirjen PDN Luther Palimbong menjelaskan bahwa saat ini ada lebih dari 61 juta pelaku UMKM di Indonesia. Kehadirannya turut Tidak bisa dipungkiri bahwa kehadirannya turut memegang kendali pergerakan ekonomi di Indonesia.

“UMKM juga punya peranan dalam mengembangkan perekonomian bangsa. Jangan minder dengan bentuk kreativitas usaha kita. Justru dari bawah kita mulai itu semua,” ujarnya.

Bulan November mendatang akan digelar pameran. Kesempatan ini diharapkan bisa menjadi kesempatan pelaku UMKM Bintan untuk mengembangkan sayapnya. (mat)

Loading...