Polisi Sukses Amankan Pawai Idul Adha di Jemaja

Loading...

ANAMBAS (suarasiber) – Upaya yang dilakukan seluruh personel Polsek Jemaja, Anambas untuk menjaga ketertiban jalannya Pawai Takbir Idul Adha 1439 Hijriyah, Selasa (21/8/2018) malam membuat kegiatan ini berlangsung lancar.

“Memang sudah menjadi tugas kami, termasuk menjaga dan mengamankan jalannya pawai takbir malam ini,” ujar Wakapolsek jemaja, Ipda Torang Hasiholan kepada suarasiber di sela-sela pelaksanaan pawai yang dikunjungi masyarakat jemaja.

Para petugas beridir di titik-titik yang berisiki kemacetan dengan memberikan arahan kepada peserta pawai dan warga. F-hs

Menurut Wakapolsek, untuk pengamanan tersebut merupakan perintah langsung Kapolres Anambas, AKBP Junoto SIK. Polsek Jemaja menurunkan 8 personel, dibantu anggota TNI Angakatan Darat, Angkatan Laut dan juga pegawai Dinas Perhubungan Jemaja.

“Kita harus bersyukur, tidak ada kemacetan di jalan. Pelanggaran juga nihil. Bisa saya sampaikan pawai takbir malam ini berjalan tertib, aman dan lancar,” imbuh Wakapolsek.

Di sepanjang titik yang perlu dijaga, polisi dibantu personel TNI AD, AL dan Dishub menempatkan dirinya sambil memberikan arahan kepada para peserta pawai dan masyarakat. (hs)

Loading...