Belanja Kepri 2017 Rp3,27 Triliun

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Gubernur H Nurdin Basirun Nurdin, menjelaskan meski pertumbuhan ekonomi secara kumulatif menurun. Tapi pemerintah tetap mengupayakan peningkatan.

“Seperti mengembangkan sektor maritim, agrobisnis dan pariwisata. Kemudian, meningkatkan pembangunan infrastrukur,” kata Nurdin, di DPRD Kepri, Selasa (3/7/2018).

Nurdin hadir ke dewan menghadiri sidang paripurna. Agendanya, jawaban pemerintah terhadap pemandangan fraksi-fraksi atas Ranperda tentang Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan ABPD 2017

Nurdin menjawab secara garis besar terkait tanggapan fraksi tersebut. Ada 4 tema yang disusun, pertumbuhan ekonomi dan inflasi. Kemudian, pendapatan daerah, belanja daerah dan pengelolaan keuangan daerah.

Untuk inflasi, jelas Nurdin, pemerintah terus mengupayakan menekan laju inflasi. Upaya yang dilakukan dengan membentuk Tim TPID untuk menciptakan stabilitas ekonomi.

Nurdin melanjutkan bahwa pada tahun 2017 pendapatan meningkat sebesar 11,57 persen sekitar Rp3,2 triliun. Sedangkan belanja daerah yang sekitar Rp3,27 triliun. (cr1)

Loading...