Tour de Natuna, Agar Wisata Berikan Nilai Tambah ke Masyarakat

Loading...

NATUNA (suarasiber) – Pemkab Natuna menyadari potensi wisata daerahnya, namun untuk mejadikannya nilai tambah bagi kesejahteraan masyarakat perlu kiat khusus. Saat ini tengah direncanakan Tour de Natuna sebagai salah satu upayanya.

Dalam presentasinya yang dihadiri Tim Indonesia Grand Prix (IGD) serta pejabat OPD terkait di Ruang Rapat Kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir Bukit Arai, Ranai, Rabu (25/4/2018) pagi, Sekda natuna, Wan Siswandi mengingatkan agar semua pihak bekerja sama menyukseskan Tour de Natuna.

Dilansir dari natunakab.go.id, survei rute sudah dilaksanakan 22 – 25 April 2018 kemarin. Rute balap dibagi tiga, pertama mulai dari Kantor Desa Teluk Buton Kecamatan Bunguran Utara dan berakhir di Pantai Kencana – Ranai. Rute kedua, Pantai Kencana sampai Pelabuhan TNI Angkatan Laut Selat Lampa, dan rute ketiga Lapangan Bola Kaki Kelarik Kecamatan Bunguran Utara sampai Pantai Kencana, Ranai.

Menurut Wan Siswandi, segala rencana yang telah disusun nantinya harus mendapatkan persetujuan Bupati Natuna sebagai Kepala Daerah. Dikatakannya, kegiatan ini adalah salah satu upaya daerah untuk mengembangkan sektor pariwisata yang nantinya diharapkan mampu menumbuhkan ekonomi masyarakat.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Natuna, Erson Gempa Afriandi mengatakan bahwa Natuna memiliki potensi pariwisata yang sangat menjanjikan, namun untuk memberikan nilai tambah bagi meningkatkan ekonomi masyarakat dan pendapatan daerah, dibutuhkan strategi promosi yang bertujuan untuk menarik minat kunjungan wisatawan di daerah. Dan Tour de Natuna sebagai contohnya. (mat)

Loading...