Masyarakat Tambelan Diminta Sampaikan Aspirasi Langsung ke Bupati

Loading...

BINTAN (suarasiber) – Kedatangan Bupati Bintan H Apri Sujadi SSos dan Wakil Bupati Bintan Drs H Dalmasri Syam MM ke Kecamatan Tambelan, Kamis (19/4/2018) membuat warga senang. Sejumlah bantuan pun diberikan untuk warga.

Diantaranya beras sejahtera (Rastra) untuk 606 kepala keluarga, Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) untuk 74 kepala keluarga dan Program Keluarga Harapan (PKH) untuk 473 kepala keluarga.

Selama beberapa hari di Tambelan, Bupati dan Wabup meninjau sejumlah proyek serta berdialog dengan masyarakat. Mereka ingin mendapatkan masukan agar program yang diberikan bisa bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat.

“Selain menyerahkan bantuan dan meninjau sejumlah pembangunan, kami ingin mendengar langsung aspirasi masyarakat, agar pembangunan di Kabupaten Bintan bersinergi dengan keinginan masyarakat di sini,” ujarnya.

Terlihat dalam rombongan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Bintan Hj Deby Maryanti, Ketua GOW Kabupaten Bintan Hj Herdawati Dalmasri Syam, sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Bintan dan Kepala OPD Kabupaten Bintan. (mat)

Loading...