Ass SDM Kapolri Tinjau Tes Psikologi Bintara di Jambi

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Hari ini, Selasa (17/4/2018) dilaksanakan tes psikologi seleksi penerimaan Bintara Polri tahun 2018 serentak di seluruh Indonesia. Asisten SDM Kapolri, Irjen Arief Sulistyanto meninjau pelaksanaan tes di Polda Jambi.

 

Kedatangan Arief selain memberikan motivasi kepada panitia dan peserta juga mengecek kondisi di lapangan bahwa penerimaan anggota Polri dilaksanakan secara transparan tanpa adanya perilaku curang.

“Untuk melakukan supervisi dan meninjau pelaksanaan tes di Polda Jambi,” ujarnya.

Arief menyebutkan, jumlah peserta seleksi calon Bintara Polri yang mengikuti pemeriksaan psikologi (Rikpsi) Tahap I sejumlah 77.308 orang dengan rincian 65.178 pria dan 12.130 wanita.

Tes dilaksanakan secara serentak di 33 Panitia Daerah (Panda) dan 2 Subpanda yakni Kalimantan Utara dan Raja Ampat.

“Kompetisinya ketat. Untuk mendapatkan calon peserta didik yang berkualitas panitia seleksi bertekad melaksanakan tes secara bersih, transparan, akuntabel, humanis serta clear and clean,” kata Arief. (mat)

Loading...