Dilantik Kacab DKP Kepri, Kantor Kadarisman Masih Numpang

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – H Kadarisman Umar SPi, dilantik oleh Gubernur Kepri H Nurdin Basirun sebagai Kepala Cabang Dinas Kelautan dan Perikanan Kepri di Kabupaten Anambas, Jumat (16/3/2018). Informasi yang diperoleh suarasiber.com, meski berkedudukan di Ibu Kota Kabupaten Anambas, Tarempa. Namun, pelantikan dilaksanakan di Letung, Jemaja. Karena, dilaksanakan seiring dengan pembukaan MTQ Anambas di Letung.

Selain Kacab DKP, ikut dilanjut juga Kepala Sub Bagian dan Kepegawaian, serta Kepala Seksi Pengawasan dan Konservasi. Pelantikan tersebut dihadiri juga oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abd Haris. Dikonfirmasi terkait hal tersebut melalui telepon selulernya, Kadarisman Umar, yang sudah berada di Tarempa, Sabtu (17/3/2018) malam, membenarkannya.

Sarjana perikanan stambuk 1987 ini, menyatakan kesiapannya mengemban jabatan eselon III di Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepri. Walaupun untuk saat ini dia harus berpisah tempat dengan istri, dan anaknya yang berdomisili di Tanjungpinang.

“Pak Gubernur meminta saya untuk membantu melaksanakan tugasnya di bidang kelautan dan perikanan di Kabupaten Anambas. Pak Kadis (Edy Sofyan, red) juga menyampaikan hal tersebut. Jadi, saya siap lah untuk bertugas di sini (Tarempa, red),” kata Kadirisman.

Uniknya, meski membentuk organisasi Cabang Dinas Kelautan dan Perikanan di Kabupaten Anambas, akan tetapi untuk fisik kantornya masih belum ada. Karena belum ada kantor, untuk sementara Cabdis Kelautan dan Perikanan Kepri akan menumpang kantor di Kantor Pelabuhan Perikanan Pantai Antang, Tarempa.

Berdasarkan penelusurun suarasiber.com melalui internet diketahui, bahwa Pelabuhan Perikanan Pantai Antang termasuk bagian dari Pemprov Kepri, sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang berada di bawah Dinas Kelautan dan Perikanan. (mat)

Loading...