Marc “Superman” Marquez Pecahkan Rekor Mick Doohan

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Rekor pole position 58 kali, milik pebalap legendaris Mick Doohan, dipecahkan Marc “Superman” Marquez, Sabtu (10/8/2019) di Sirkuit Red Bull Racing, Austria.

Di babak kualifikasi MotoGP seri kesebelas 2019 di Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Marquez, meraih pole position dengan waktu 1:23.027.

Posisi kedua diraih pendatang baru Quartararo dari tim Yamaha. Catatan yang mengagumkan sebagai rookie. Apalagi, dia membalap bukan dengan sepeda motor terbaik.

Dua belalap utama Yamaha, Maverick Vinales, dan Valentino Rossi harus mengakui keunggulan juniornya ini. Vinales yang start dari posisi empat.

Sementara, legenda balap Valentino Rossi harus puas start dari posisi 10. Tak cuma itu, anak muda berusia 20 tahun ini, juga mengalahkan jagoan Ducati, Dovizioso, yang akan start dari posisi tiga.

Di sesi wawancara usai kualifikasi, Dovi, mengakui Marquez sangat kuat, dan sulit dikalahkan. Sedangkan rekannya di Ducati, Petrucci harus start dari posisi 12. (mat)

Loading...