Batam Gelar Kontes Miss Tourism Worldwide 2019

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Batam tak hanya dikenal sebagai kota industri, tapi juga kota wisata. Sekaligus pintu masuk utama wisatawan di Provinsi Kepri atau sekitar 70 persen di awal 2019 ini. Disusul Bintan, Tanjungpinang, dan Karimun.

Jumlah kedatangan pelancong ke kota ini, diprediksi akan terus bertambah di semester kedua 2019. Seiring dengan dilaksanakannya event internasional, Miss Tourism Worldwide 2019.

Kontes kecantikan internasional ini dijadwal akan dilaksanakan, 22 September 2019. Dan, akan diikuti oleh peserta dari seluruh dunia. Lokasi lomba di Pasific Palace Hotel, Batam.

Hal itu disampaikan Rizki Handayani, Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar. Sebagaimana dikutip dari portal kemenpar.go.id, Rabu (26/6/2019).

Rizki menjelaskan di event ini digelar sejumlah kegiatan atau agenda, yang terkait dengan pariwisata. Antara lain, program pertunjukan bakat, dan pertukaran budaya. Kemudian, lomba kostum nasional, dan berbagai agenda lainnya.

Batam Bakal Jadi Perhatian Dunia

Dalam kesempatan itu, Rizki, mengungkapkan dipercayanya kota industri ini sebagai tuan rumah, adalah wujud kepercayaan. Di samping sebagai bukti, berkualitasnya pariwisata di Indonesia.

Tidak mudah mendapatkan kepercayaan, untuk melaksanakan event internasional. Apalagi, peserta dan tim yang akan ke Batam, datangnya dari seluruh dunia.

Salah satu syarat terpentingnya, adalah tersedianya sarana prasarana berkelas dunia. Begitu juga dengan semua faktor pendukung lainnya juga dituntut bermutu internasional.

Setelah semua faktor pendukung terpenuhi harus tersedia juga banyak objek wisata. Yang mudah didatangi, aman, dan membuat nyaman semua peserta yang akan berkunjung.

Batam khususnya, dan Kepri umumnya, jelas Rizki, memiliki semua faktor pendukung tersebut. Yang nyaris seluruhnya sudah berkelas dunia.

Pariwisata di Provinsi Kepri Semakin Ngetop

Kedatangan peserta kontes dari seluruh dunia, dipastikan akan diikuti oleh tim media masing-masing. Karena, setiap detail kegiatan peserta akan terus diberitakan.

Rizki memastikan, event tingkat dunia ini akan mendapatkan atensi besar dari dunia internasional. Yang akan terus diberitakan oleh media.

Hal tersebut berpotensi membuat nama Batam, dan Kepri umumnya, akan semakin dikenal luas di dunia. Sehingga, pariwisata di daerah ini serta di Provinsi Kepri akan semakin populer di dunia.

Provinsi Kepri saat ini merupakan pintu masuk turis terbesar ketiga di Indonesia. Sejumlah objek wisata yang ada juga sudah berkelas internasional.

Antara lain Resor Pulau Bawah di Kabupaten Anambas. Kemudian, kawasan wisata Lagoi di Kabupaten Bintan, dan sejumlah objek wisata lainnya. (mat)

Loading...