Cara Mengatasi Jerawat yang Murah dan Efektif

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Cara mengatasi jerawat terkesan gampang-gampang susah. Ada yang membiarkannya begitu saja. Ada yang dengan kosmetik ringan yang bisa dibeli di banyak tempat. Namun, tak sedikit juga yang harus merogoh kocek dalam-dalam untuk konsultasi ke dokter atau ke klinik kecantikan.

Setiap orang punya cara berbeda untuk mengatasinya. Namun, sebelum memilih cara mengatasi jerawat setiap orang dituntut tahu apa penyebab munculnya jerawat di wajahnya.

Untuk mengenali penyebabnya cukup dengan memerhatikan apapun yang terjadi di tubuh sendiri. Setelah tahu sebabnya baru dicarikan solusi yang tepat sesuai dengan penyebabnya untuk mengobati jerawat di wajah.

Ada sejumlah teori tentang penyebab jerawat. Akan tetapi ada dua garis besarnya yang diyakini sebagai sumber munculnya jerawat atau penyumbatan di tempat tumbuhnya rambut di tubuh. Pertama, faktor kebersihan wajah dan pola makanan. Kedua, karena faktor hormon di tubuh.

Jerawat itu memang menjengkelkan, dan bikin gatal. Tapi ingat jangan coba-coba menyentuhnya dengan jari. Apalagi dengan jari yang tidak steril,” kata Kay, akunting di sebuah perusahaan menjawab suarasiber.com, Senin (13/5/2019).

Manfaat Air Bersih Biasa

Sel kulit mati, wajah yang kotor, dan berminyak acap menjadi kambing hitam munculnya jerawat. Karenanya, kondisi wajah harus sering dibersihkan terlebih saat akan berangkat tidur. Jangan pernah lupa untuk mencuci wajah.

Bisa dengan menggunakan air bersih biasa. Bisa juga dengan menggunakan kosmetik khusus yang sesuai dengan kondisi kulit wajah masing-masing. Karena, setiap wajah memiliki kondisi yang berbeda pada kebanyakan orang.

“Perlu diingat juga saat kita tidur wajah menyentuh bantal atau sprei tempat tidur dalam waktu lama. Jadi, yang namanya bantal, sprei dan juga selimut juga harus selalu dalam kondisi bersih,” ucap Kay.

Terkait kosmetik yang digunakan, Kay, mengingatkan khususnya kepada remaja perempuan agar berhati-hati menggunakannya. Jangan terpengaruh kawan atau iklan di televisi. Perhatikan lebih dulu dengan baik jenis kosmetik itu, pertimbangkan apakah sesuai dengan kulit wajahnya.

Selain itu, disampaikannya juga agar jangan terlalu sering berganti-ganti kosmetik. Sebab, kulit wajah sangat sensitif, dan akan memberikan reaksi terhadap sesuatu yang menempel di kulitnya.

“Selain minum air putih yang cukup, untuk mencegah dan mengobati jerawat dari dalam tubuh, usahakan mengonsumsi makanan yang sehat. Makanan yang berserat, makan sayur, buah, dan jangan berlebihan mengonsumsi makanan yang berminyak, terlalu pedas serta junk food,” tambah Kay.

Cara Mengatasi Jerawat dengan Mengelola Stres

Selain faktor kebersihan wajah, dan pola konsumsi makanan, hormon diyakini sebagai salah satu penyebab munculnya jerawat. Itu sebabnya saat usia anak-anak beranjak ke usia remaja mereka wajahnya mulai tumbuh jerawat.

Wajar saja, karena di usia yang penuh vitalitas, berenergi, dan dinamis itu, mereka masih belum mampu mengontrol emosi. Dan, biasanya mereka cenderung mudah baper atau terbawa perasaan yang menyebabkan stres.

Stres bisa memengaruhi hormon di tubuh, dan untuk usia remaja bisa bikin jerawat. Karena itu, kondisi emosi dan pikiran perlu dijaga agar jangan sampai terlalu stres. Untuk menghindari stres sangat sulit.

“Stres harus dikelola agar tidak berkembang, dan mengganggu aktivitas serta hormon di tubuh. Cara sederhananya, alihkan pikiran ke hal yang positif. Pikirkan hal-hal yang menyenangkan yang pernah dirasakan. Jangan lupa, perbanyak bersukur,” beber Kay.

Jika semua itu sudah dibuat, dan jerawat masih juga membandel, Kay, menyarankan agar segera berkonsultasi ke dokter atau klinik kecantikan. Meski harus merogoh kocek dalam-dalam, namun salah satu cara efektif untuk mengatasi dan mengobati jerawat, adalah dengan berkonsultasi ke dokter kulit atau ke klinik kecantikan. (mat)

Loading...