Hujan dan Panas, Kampanye Jokowi Tetap Dibanjiri Warga

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Kampanye calon presiden 01, Joko Widodo (Jokowi) di Tegal, Jateng, Kamis (4/4/2019) dijejali masyarakat. Meski hujan deras mengucur tapi warga tetap tak beranjak sama sekali.

Ini terlihat di akun Twitter @jokowi, yang diposting, Kamis (4/4/2019) pukul 17.34. Tuitnya di-like sekitar 17 ribu akun, di-retweet 4.138 kali, dan dikomentari 1.133 akun.

“Hujan deras tercurah dari langit tapi ribuan warga Kabupaten Tegal tak beranjak dari Lapangan Dukuhsalam, Slawi, siang ini.

Saya basah kuyup, mereka basah kuyup, tapi semangat tak kuncup sama sekali. Tetap menyala-nyala, bersama menatap Indonesia yang maju!

Hujan atau panas kampanye Jokowi tetap dibanjiri warga
Jokowi diantara begitu banyak warga yang datang di kampanyenya di Banyumas, jawa tengah. F – twitter.com/jokowi

Ditambahkan Jokowi, “Jangankan hujan deras yang hanya berupa curahan air, hujan kata cemoohan pun kita hadapi. Bersama rakyat, kita jadi kuat!”

Tuitnya dibalas oleh akun Twitter @bangzul_1988, “Siang dan malam kami para pekerja membangun negri agar menjadi lebih baik.

Kami juga jadi saksi, pembangunan 4,5 tahun pemerintahan @jokowi sangat masif dilakukan dan memberi kesempatan kerja bagi kami dimana pembangunan sedang berjalan.

Tak cuma berhujanan, Jokowi juga berpanasan di Banyumas, Jateng. Sama saat hujan, panas terik di Banyumas tak membuat warga berganjak. Ini diposting Jokowi, Jumat (5/4/2019) pukul 11.29.

“Kemarin basah kuyup kehujanan di Tegal. Hari ini bersama ribuan warga Cirebon berpanas-panas diterpa terik matahari di lapangan Pelabuhan Perikanan Gebang Mekar.

Hujan atau panas, semangatnya sama belaka: bersatu untuk Indonesia Maju

Salah satu akun, yaitu @heni_nuraeni123 menjawab cuitan Jokowi.

“Seperti cuaca yg silih berganti, hidup ini pun penuh warna dan sensasi
Tak perlu takut apalagi mundur, kita hadapi dan kita selesaikan semua tantangan dan permasalahan dgn bersatu.
Aku yakin bersamamu pak @jokowi Indonesia BISA !
#NgapakBarengJokowi
#17AprilCoblosJokowiAmin.” (mat)

Loading...