Anggota Lantas Bintan Ikut Bantu Padamkan Api

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Tak cuma piawai mengatur kelancaran, dan ketertiban arus lalu lintas, anggota Satlantas Polres Bintan Pos Lantas 904 Km 16 juga ikut terjun memadamkan api, Selasa (15/1/2019) sekitar pukul empat sore.

Saat itu, ada kawasan semak belukar yang terbakar di sekitar Km 18 arah Tanjunguban atau di Kecamatan Toapaya. Api membumbung tinggi karena bertepatan dengan musim kemarau, dan angin kencang.

Baca Juga :

Kendaraan Ditabrak Babi, Sekeluarga Dirawat di Rumah Sakit

Nasrun Sebut Dirinya Pemberani, Tetapi Takut Menikahi Supartini

Nasrun Berbelit-belit Sebelum Akhinya Ngaku Selingkuhi Supartini

Tabrakan, Kapal Pipa Bawah Laut Hanyut dan Bahayakan Aktivitas Pelayaran

Petugas pemadam kebakaran yang dihubungi pun datang meluncur ke lokasi tersebut. Tanpa dikomando anggota Pos Lantas 904 Km 16, langsung turun tangan membantu petugas damkar memadamkan api. Dengan tetap menjamin keamanan, dan kelancaran lalu lintas di sekitar lokasi kejadian.

“Supaya apinya bisa cepat padam. Sehingga bisa memberikan rasa aman untuk masyarakat,” kata Brigadir Bambang Beriamtoro menjawab suarasiber.com, Selasa (15/1/2019). (mat)

Loading...