Kapal dan Kru Rute Jemaja – Tanjungpinang Hilang Kontak

Loading...

ANAMBAS (suarasiber) – Kapal Motor (KM) Star 58 berbobor GT 30 bermuatan ikan dengan kru 3 orang dilaporkan hilang kontak saat berlayar dari Jemaja, Anambas ke Tanjungpinang.

Kapal ini berangkat dari Keramut, Letung, Selasa (18/12/2018) pukul 19.00 WIB. Perkiraan tiba di Tanjungpinang Rabu (19/12/2018). Namun hingga Jumat (21/12/2018) KM Star 58 belum juga sampai ke Tanjungpinang.

Informasi Eko, dari Kantor SAR Tanjungpinang kepada suarasiber, laporan hilangnya kontak dengan kapal ikan ini disampaikan oleh agen kapal, Ferry pada kamis (20/12/2018).

Pada hari Jumat, pukul 11.30 WIB, Sar Tanjungpinang menurunkan Kapal Nasional (KN) Bhisma untuk mengikuti rute yang diambil KM Star 58. Pencarian dilakukan dengan cara tersebut lantaran SAR tidak mendapatkan informasi posisi kapal.

Dalam pencarian, anggota SAR Tanjungpinang mencari informasi ke sejumlah nelayan yang melintas. Namun tak ada yang melihat keberadaannya. Barang muatan juga tak terlihat di permukaan air. Pencarian ini dilakukan hingga Pulau Marapas, Mapur dan Numbing.

Selain anggota Basarnas Tanjungpinang, pencarian juga dibantu dua personel dari Ditpolair Polda Kepri. (mat)

Loading...