Dua pelajar Korban Alkohol 70 Persen Dipulangkan ke Rumah

Loading...

KARIMUN (suarasiber) – AL (16) dan ZO (18), dua pelajar yang ikut minum alkohol 70 persen bersama SY akhirnya dipulangkan ke rumahnya masing-masing di Moro, Tanjungbalai Karimun. SY sendiri meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Puskesmas Moro.

Kejadian ini memantik kekhawatiran masyarakat. Kapolsek Moro, AKP Heri Adhar pun mengingatkan kepada para pedagang untuk mencurigai jika ada anak-anak yang membelinya. Sementara untuk orang tua diharapkan pengawasan yang lebih intensif.

“AI dan ZO dinyatakan mulai pulih oleh petugas medis di Puskesmas Moro, sehingga sudah boleh dibawa pulang keluarganya,” jelas Heri Adhar, Senin (19/11/2018).

Kapolsek ini menilai, apa yang diperbuat ketiga pelajar ini sangat membahayakan. Untuk itu, pihaknya terus melakukan upaya sosialisasi kepada para pedagang di Moro yang menjual alkohol atau sejenisnya untuk dapat lebih selektif dalam menjual barang dagangannya, apalagi bagi pembeli anak usia pelajar agar tidak dengan mudah memberikannya.

[irp posts=”12665″ name=”Pesta Alkohol 70 Persen Renggut Nyawa Pelajar SMA”]

[irp posts=”12650″ name=”Kapten Kapal Ragu Lewat Jalan Pintas, Gubernur Kepri Ambil Alih Kemudi dan Gas Pol…”]

[irp posts=”12647″ name=”Polisi dan KUA Koordinasi Berantas Pernikahan Liar”]

“Kami sudah sosialisasi kepada pedagang dan apotek, waspadai barang-barang yang rentan digunakan remaja. Khawatirnya disalahgunakan seperti dalam kasus ini,” imbaunya.

Sosialisasi tersebut telah membuahkan hasil, setidaknya untuk sebuah produk obat batuk yang sebelumnya diperjualbelikan dalam jumlah yang tak dibatasi.

“Obat batuk tadi sekarang hanya bisa dijual tak lebih dari lima saset, nah sekarang alkohol juga seyogyanya dibatasi,” imbuh Kapolsek.

Ia pun mengajak seluruh mengajak Moro untuk peduli keselamatan genera muda. (mat)

Loading...