Bupati Minta Anak Natuna Dibantu Beasiswa Sekolah di AS, Donovan Jawabnya Begini

Loading...

NATUNA (suarasiber) – Kunjungan Dubes Amerika untuk RI, Joseph R Donovan Jr ke Kabupaten Natuna, Kamis pekan lalu dimanfaatkan Bupati Natuna Hamid Rizal untuk mendapatkan peluang anak-anak di kabupaten ini bisa bersekolah di Amerika.

Apalagi Donovan telah melihat langsung bagaimana kondisi di Natuna. Hamid berharap ada perhatian khusus dari Dubes Amerika tersebut untuk anak-anak Natuna mendapatkan beasiswa.

Menanggapi permintaan Bupati Natuna tersebut, Donovan menyampaikan bahwa saat ini Pemerintah Amerika telah bekerja sama dengan Pemerintah Indonesia untuk memberikan program beasiswa untuk anak-anak Indonesia yang ingin melanjutkan studi di Amerika Serikat.

[irp posts=”12631″ name=”Dubes AS untuk RI, Joseph R Donovan Jr: Tak Ada Tempat Paling Indah selain Natuna”]

[irp posts=”12628″ name=”170 Peserta Adu Stamina dalam Kejuaraan Renang Antar Kelompok Umur Se-Kepri”]

[irp posts=”12626″ name=”Kapan Mobil Pemborong Solar Subsidi di Bintan Ditindak?”]

Pemerintahnya, jelas Donovan telah menyiapkan beasiswa penuh untuk para pelajar tingkat SMA di Indonesia melalui program YES.

YES, imbuh Donovan adalah Program Kennedy-Lugar Youth Exchange Study. Merupakan pertukaran pelajar tingkat SMA di Indonesia untuk mengembangkan diri di sekolah tingkat SMA di Amerika Serikat selama setahun.

Program ini didirikan pada tahun 2003 dan telah mengirim 100 siswa Indonesia setiap tahunnya ke Amerika Serikat. Program tersebut ditujukan untuk siswa kelas XI. (mat)

Loading...