9 Pejabat Polres Tanjungpinang Mutasi, Efendri Ali Back to Basic

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Sembilan jabatan penting di jajaran Polres Tanjungpinang akan diserahterimakan ke pejabat baru. Serah terima jabatan itu dijadwalkan akan dilaksanakan, Senin (12/11/2018).

“Rencananya hari Senin tanggal 12 November ini,” kata AKBP Ucok Lasdin Silalahi menjawab suarasiber.com, Selasa (6/11/2018).

Berdasarkan informasi yang diperoleh suarasiber, empat jabatan Kapolsek di Kota Tanjungpinang seluruhnya diisi wajah baru. Sedangkan jabatan Kasatreskrim akan diisi AKP Efendri Ali SIP MH yang sebelumnya menjabat Kasatres Narkoba Polres Tanjungpinang.

[irp posts=”12249″ name=”Rendi dan Siti Harumkan STIE Pembangunan di Accounteen Day 2018″]

[irp posts=”12245″ name=”Satu Orang DBD, Warga Bukit Indah Lestari, Tanjungpinang, Lakukan Tindakan Ini”]

[irp posts=”12242″ name=”Menuju Pilkades Toapaya Selatan, Jaga Demokrasi, Singkirkan Kecurangan”]

Efendri Ali bukan orang baru di Satreskrim. Dan, termasuk penyidik andalan di Satreskrim Polres Tanjungpinang saat Kapolres dijabat Komjen Arief Sulistyanto, yang kini menjabat Kabareskrim Polri. Bisa disebut Efendri Ali back to basic ke Satreskrim.

Kasatreskrim sebelumnya AKP Dwi Hatmoko Wiraseno diinformasikan akan menjabat Kapolsek Sagulung, Batam. Berikut rincian pejabat baru di Polres Tanjungpinang yang akan dilantik:

1. Waka baru Kompol Sujoko SIK MH
2. Kabag Sumda baru Kompol Jaswir.
3. Kabag Ops baru Kompol Very Edul Fandriya Nor.
4. Kasat Reskrim AKP Efenddri Ali SIP MH.
5. Kasat Narkoba AKP R Moch Dwi Ramadhanto SH SIK.
6. Kapolsek Tanjungpinang Kota AKP Reza Anugrah Arif Perdana SH SIK.
7. Kapolsek Bukitbestari Kompol Marna SE.
8. Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Indra Jaya.
9. Kapolsek KKP Kompol Zulkifli. (mat)

Loading...