Rumah Kawin Kepiting Warga Kepri Diboyong ke Bali

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Temu Karya Nasional Teknologi Tepat Guna (TTG) XX dilaksanakan di Bali, 18 – 24 Oktober 2018. Provinsi Kepri mengirimkan 32 pesertanya yang dilepas oleh Wagub Isdianto di halaman Kantor Gubernur Dompak, sehari sebelum lomba dimulai.

Hasil karya warga Kepri yang bakal bersaing di Bali diantaranya rumah kawin kepiting dan konservasi yang sudah masuk 6 besar nominator lomba TTG Nasional tahun 2018. Selain itu ada inovasi Tak Bisa Nyala (Tabila). Inovasi ini merupakan untuk menjaga keselamatan pengendara, dimana mesin motor tidak akan bisa nyala jika si pengendara tidak memakai helm. Maka dari itu temuan ini dinamakan Tabila.

[irp posts=”11631″ name=”Menhub Setujui Proyek Strategis di Kepri, Ini Daftarnya”]

[irp posts=”11625″ name=”Ada Polda Kepri di Tengah Korban Kebakaran Asrama Ponpes Aljabar”]

[irp posts=”11622″ name=”SPPD Fiktif Menjamur di Kepri”]

Temuan lainnya yang akan bersaing ditingkat nasional di Bali nanti adalah pemanfaatan belimbing wuluh dan produk sabun dari limbah sagu.

Mereka yang dilepas keberangkatannya oleh Wagub Kepri merupakan para juara pada lomba TTG tingkat Provinsi Kepri yang diselenggarakan beberapa bulan yang lalu.

Sebuah pesan disampaikan Isdianto kepada peserta. “Si penemu harus bisa menjawab setiap pertanyaan terkait temuannya dengan detil. Karena kalau tidak bisa menjelaskan, nanti malah dikira menjiplak sana-sini pula,” kata Isdianto.

Selain inovasi TTG tadi, sejumlah kreasi unik warga Kepri juga ikut dipamerkan. Sebut saja cangkul praktis, pembuatan garam krosok, dispenser, E-saklar dan alat pemipil cengkeh.(mat)

Loading...